Berita Lampung

Cegah Narkoba Lintasi Laut, BNNP Lampung Deklarasi Anti Narkoba di Pesisir Kota Karang

BNNP) Lampung mendeklarasikan anti narkoba masyarakat pesisir di Kelurahan Kota Karang, Kecamatan Telukbetung Timur karena narkoba lintasi laut.

Penulis: Bayu Saputra | Editor: Tri Yulianto
Tribunlampung.co.id/ Bayu Saputra
Kepala BNNP Lampung Brigjen Pol Budi Wibowo saat menempelkan stiker "Nelayan Bersinar" (Bersih Narkoba) di kapal nelayan di Kelurahan Kota Karang, Kecamatan Telukbetung Timur, Kota Bandar Lampung, Senin (24/6/2024). 

"Kami sudah hampir 1.000 kegiatan tahun ini yang dilakukan oleh BNN, kami juga mendatakan LSM seperti Granat untuk sosialisasi dan edukasi," kata Brigjen Pol Budi Wibowo. 

"Kami juga mendata bahwa kegiatan pencegahan ataupun sosialisasi oleh disdik untuk para siswanya," kata Brigjen Pol Budi.

Kegiatan ini harus dilakukan, sehingga elemen memiliki imun yang kuat terbebas dari narkotika. 

"Kalau pendataan jalur intelijen wilayah sabu mulai dari Tanjung Balai Karimun, Babel, lalu sebagian masuk Sumsel dan Kalbar lewat ketapang lalu lewat menuju Jakarta," kata Brigjen Pol Budi Wibowo. 

Saat turun mau ke Jakarta bahwa ada sebagian wilayah kita (Lampung) yang terlintasi.

Dan jalur darat diantisipasi yang sempat lolos.

"Kami ada kegiatan donor darah, lapas membentuk lapas bersinar, hari rabu puncak  rabu setelah itu patroli anti narkotika," kata Brigjen Pol Budi. 

Pihaknya dalam kegiatan lomba BNNP Lampung dapat juara dua pantun. 

Adanya tangkapan gembong narkotika Fredy Pratama, sehingga jaringan pasokan narkoba mengalami penurunan. 

"Karena masih berporos terus dan ada korelasinya, kami merangkul TNI, Bea Cukai dan Polri sehingga terkoordinasi," kata Brigjen Pol Budi Wibowo.

(Tribunlampung.co.id/Bayu Saputra) 

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved