Berita Lampung

10 Jemaah Haji Lampung Meninggal Dunia di Arab Saudi, Lampaui Tahun Lalu

Meninggalnya Asniwati menambah total jemaah Lampung yang wafat di Tanah Suci selama musim haji 1446 Hijriah/2025 Masehi menjadi 10 orang.

|
Penulis: Hurri Agusto | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunnews
WAFAT - (Ilustrasi) Total jemaah Lampung yang wafat di Tanah Suci selama musim haji 1446 Hijriah menjadi 10 orang. 

Tribunlampung.co.id, Bandar Lampung - Jumlah jemaah haji Lampung yang meninggal dunia di Arab Saudi bertambah menjadi 10 orang.

Terbaru, seorang jemaah haji asal Lampung Tengah bernama Asniwati Sutan Marajo wafat di Makkah, Arab Saudi, Rabu (11/6/2025) pukul 05.30 waktu setempat.

Meninggalnya Asniwati menambah total jemaah Lampung yang wafat di Tanah Suci selama musim haji 1446 Hijriah menjadi 10 orang.

Angka ini jauh melampaui total kematian jemaah asal Lampung pada musim haji 1445 Hijriah yang berjumlah 6 orang.

Hal itu disampaikan Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Lampung M Ansori F Citra. 

Ia menyebut, wafatnya Asniwati menambah daftar jumlah jemaah haji asal Lampung yang meninggal dunia di Arab Saudi

"Hingga saat ini terdapat 10 jemaah yang wafat di Tanah Suci dan satu jemaah meninggal di Tanah Air," ungkapnya, Kamis (12/6/2025).

Ansori juga mengingatkan seluruh jemaah asal Lampung untuk menjaga kesehatan menjelang fase pemulangan ke Indonesia.

"Jangan memaksakan diri dalam beraktivitas. Istirahat cukup, konsumsi makanan bergizi, dan segera lapor jika ada keluhan kesehatan. Kesehatan menjadi prioritas utama," pungkasnya.

Sementara Plt Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung Erwinto menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga jemaah haji yang wafat di Tanah Suci.

Erwinto menambahkan, seluruh proses pemulasaraan jenazah dilakukan oleh PPIH Arab Saudi sesuai syariat Islam. 

"Ini adalah kemuliaan tersendiri dan dicatat sebagai syahid karena wafat dalam ibadah suci," ujar Erwinto, Kamis (12/6/2025).

Keluarga jemaah telah dihubungi dan diberikan penjelasan mengenai kondisi serta hak-hak yang akan diterima, termasuk asuransi jiwa haji.

Berikut daftar nama jemaah haji asal Lampung yang wafat di Tanah Suci tahun ini:

1. Sagiyem Karyo Dikromo, Kloter JKG 7 dari Lampung Timur

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved