Berita Terkini Nasional
Alasan Makam Wanita Hamil Tewas di Hotel Palembang Dibongkar
Makam Anti Puspita Sari alias AP (22), wanita hamil yang diduga jadi korban pembunuhan di Hotel Landosis Palembang, dibongkar polisi.
Sementara, AP terlihat mengenakan hijab berwarna pink dan memakai rok.
Gelagat AP tampak melihat ke arah luar hotel sambil membawa sesuatu yang di tangannya.
Diketahui, polisi sudah mengantongi pelaku pembunuhan terhadap Anti Puspita Sari alias AP (22) wanita hamil yang ditemukan tewas di Hotel Landosis Palembang.
Kapolrestabes Palembang, Kombes pol Harryo Sugihhartono didampingi Kasat Reskrim AKBP Andrie Setiawan mengatakan, selain dibunuh, korban juga menjadi korban pencurian sebab sepeda motornya hingga kini tak ditemukan.
"Ini kesimpulan beberapa hari ini yang kami dapatkan terkait peristiwa yang terjadi yang dialami korban," ujarnya, Senin (13/10/2025).
Lebih rinci Harryo menjelaskan, kasus ini meliputi tindak pidana pembunuhan, adanya pencurian kendaraan, adanya penganiayaan dengan kekerasan dan adanya tindakan seksual terhadap korban
Dari hasil penyelidikan, sejauh ini pelaku pembunuhan tersebut diduga kuat adalah orang terdekat korban.
"Saat korban bertemu pelaku di luar sepengetahuan suaminya. Peristiwa ini terjadi sangat cepat, diketahui karena sebelum kejadian korban sempat mengantar suaminya berkerja," katanya.
(Tribunlampung.co.id/TribunSumsel.com)
Nasib Guru SD di NTT yang Pukul Kepala Siswanya hingga Tewas |
![]() |
---|
Ratusan Siswa Protes Kepsek Pukul Temannya yang Merokok, Desak Segera Lengser |
![]() |
---|
Terkuak Keberadaan Istri dan Anak Heryanto saat Tragedi Pembunuhan Dina Oktaviani |
![]() |
---|
Penyebab Polisi Bongkar Makam Wanita Hamil yang Ditemukan Tewas di Hotel |
![]() |
---|
Dedi Mulyadi Syok Emak-emak Minta Uang Gaib, Sebut yang Nyata Saja Sulit Dicari |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.