Lebaran 2013
Hari Pertama Lebaran Mal Kartini Tutup
Pusat perbelanjaan lainnya yang menambah jam operasional menyambut Idul Fitri adalah CenterPoint
Laporan Wartawan Tribun Lampung, Martin L Tobing
TRIBUNLAMPUNG.co.id - Pusat perbelanjaan lainnya yang menambah jam operasional menyambut Idul Fitri adalah CenterPoint Lampung. Store Manager CenterPoint Lampung, Theodorus Eduard, menerangkan, sejak 4 Agustus sampai H-1, jam operasional ritel ini beroperasi mulai pukul 09.00-22.30 WIB.
Ia juga mengakui, ditambahnya jam operasional berdampak terhadap lonjakan pengunjung yang cukup signifikan rata-rata mencai 17 ribu orang per hari. Pengunjung yang datang membeli kebutuhan Idul Fitri seperti busana. Tapi ada juga yang sekadar melihat-melihat saja (cuci mata).
Khusus Lebaran hari pertama imbuh Eduard, CenterPoint tutup dan baru buka kembali pada Lebaran kedua mulai pukul 11.00-21.00 WIB. "Lebaran pertama tutup bertujuan agar karyawan kami bisa bersilahturahmi dengan sanak keluarga mereka. Ini rutin kami lakukan setiap tahun. Tapi pada hari kedua (Lebaran) CenterPoint sudah beroperasi kembali," ujar Eduard.
Mal Kartini (Moka) Lampung pun tak ketinggalan menambah jam operasional pada H-1. Manajer Operasional Mal Kartini Lampung, Sammy Atmadinata, mengatakan, pusat perbelanjaan ini beroperasi hingga pukul 23.00 WIB. Tapi pada hari pertama Lebaran Moka tutup total. Buka lagi keesokan harinya. (*)