Rest In Peace iPod

Langkah Apple untuk memensiunkan iPod dianggap sebagai proses peremajaan dengan menggantikannya dengan perangkat lain,

Penulis: tak ada | Editor: taryono

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID-Tidak terasa ternyata sudah 13 tahun iPod resmi dijual untuk publik. Sejak Oktober tahun 2001, kelahiran iPod menjadi penanda mulainya masa jaya MP3 player portable yang sudah lebih dulu masuk pasar sejak tahun 1998.

Seperti yang dilansir dari Daily Mail, Senin (15/9), kini masa kejayaannya mulai menurun seiring munculnya ponsel Samsung dengan fitur MP3 player pertama yang dinamakan Samsung UpRoar.

Hingga pada tahun 2005, hampir semua vendor ponsel mengikuti jejaknya. Setahun kemudian, penjualan ponsel dengan MP3 player sudah mengalahkan penjualan MP3 player sendiri.

Langkah Apple untuk memensiunkan iPod dianggap sebagai proses peremajaan dengan menggantikannya dengan perangkat lain, besar kemungkinan bukan sebuah MP3 player layaknya iPod.

Dengan pensiunnya iPod yang menjadi tanda era MP3 player sudah hampir pasti berakhir, begitu pula dengan kebiasaan kita mendengarkan musik yang berubah lebih ke arah streaming video musik via YouTube atau portal lain.

Sumber : Daily Mail

Sumber: Tribun Lampung
Tags
Apple
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved