Headline News Hari Ini
Polisi Cari Pembunuh Iroh hingga ke Pasar
Jajaran Kepolisian Resor Tanggamus lebih intensif melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku yang menyebabkan Siti Musafiroh alias Iroh (48)
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PRINGSEWU - Jajaran Kepolisian Resor Tanggamus lebih intensif melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku yang menyebabkan Siti Musafiroh alias Iroh (48) meninggal dengan tidak wajar.
Kepala Kepolisian Resor Tanggamus Ajun Komisaris Besar Dedi Supriyadi menyakinkan bahwa anggotanya sampai saat ini terus bekerja. Dedi mengaku bahwa pihaknya kesulitan mencari tahu siapa yang malam itu datang menemui korban.
Karena pada saat itu, korban hanya tinggal berdua dengan ibunya. Namun, meskipun satu rumah mereka tinggal dalam bangunan yang terpisah. "Kami juga belum tahu bila ada uang yang hilang, hilangnya berapa. Karena kalau dia sebagai renternir, uangnya itu kan keluar masuk. Jadi kami belum tahu berapa uang itu," katanya, Rabu (21/1).
Apa saja langkah yang sudah diambil polisi untuk memburu pembunuh Iroh? Jangan lewatkan Tribun Lampung cetak edisi Kamis 22 Januari 2015