Pilkada Lamsel

Pasangan KoKi Belum Agendakan Kampanye Terbuka

Pasangan incumbent Rycko Menoza SZP dan Eki Setiyanto (KoKi) telah membentuk tim pemenangan dan relawan di setiap kecamatan dan desa.

Penulis: Dedi Sutomo | Editor: soni

Laporan Reporter Tribun Lampung Dedi Sutomo

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, KALIANDA - Pasangan incumbent Rycko Menoza SZP dan Eki Setiyanto (KoKi) telah membentuk tim pemenangan dan relawan di setiap kecamatan dan desa.

"Kita sudah bentuk tim pemenangan dan relawan. Tim pemenangan dan relawan akan menyosialisasikan pasangan KoKi. Terutama program kerja pasangan KoKi," ujar Rycko Menoza SZP.

Dirinya mengatakan sejauh ini tim KoKi belum mengagendakan kampanye terbuka. Tim KoKi baru melakukan pertemuan dan silaturahmi dengan masyarakat.

"Kemungkinan kita baru akan kampanye terbuka bulan depan. Menunggu jadwal dari DPP partai pendukung. Karena beberapa pengurus DPP akan ikut," kata Rycko Menoza SZP.(dedi/tribunlampung)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved