Berita Video Tribun Lampung

(VIDEO) Lampung BMX Boxtrip Lampung Barat

Sepeda merupakan salah satu alat transportasi. Seiring perkembangannya, fungsi sepeda tidak sebatas itu.

Penulis: Ferika Okwa Romanto | Editor: soni

Laporan Reporter Tribun Lampung Ferika O Romanto 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Sepeda merupakan salah satu alat transportasi. Seiring perkembangannya, fungsi sepeda tidak sebatas itu. Sebab, kini sepeda sudah menjadi alat olahraga dan gaya hidup, khususnya bagi masyarakat perkotaan. Apalagi dari sisi kesehatan, beraktivitas dengan sepeda sangat baik untuk mencegah penyakit yang timbul atau sekadar alternatif terapi bagi tubuh manusia.

Dari banyak jenis sepeda yang bermunculan, BMX bisa dibilang menjadi salah satu tren di tanah air. Sepeda jenis ini awalnya diperkenalkan pada tahun 60-an di California, Amerika Serikat, dan menjadi tren di Indonesia sejak akhir tahun 90-an silam. BMX makin diminati, yang berkembang dari street culture.

Di Bumi Ruwa Jurai, bahkan para pecinta olahraga ini telah membangun sebuah komunitas bernama Lampung BMX yang dibentuk sejak enam tahun yang lalu. Lebih tepatnya sejak tahun 2010, di mana saat ini wadah ini telah memiliki anggota lebih dari 25 orang yang sebarannya di Kabupaten/ Kota se-Provinsi Lampung.(fer)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved