68 Kakon Baru Ikuti Bimtek Pemerintahan Pekon

Kegiatan ini sebagai bekal meningkatkan kemampuan kepada kakon baru.

Penulis: Tri Yulianto | Editor: Reny Fitriani
Tribunlampung/Triyulianto
Sebanyak 68 kakon ikuti bimtek 

Laporan Wartawan Tribun Lampung Tri Yulianto

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, KOTA AGUNG - Pemkab Tanggamus memberikan bimbingan teknis (Bimtek) kepada 68 kepala pekon hasil pilkakon pada 2015 lalu.

Menurut M Yudhi, Kasi Pemerintahan Kelurahan dan Pekon, Bagian Tata Pemerintahan, kegiatan ini sebagai bekal meningkatkan kemampuan kepada kakon baru.

"Penekanan pada kegiatani kakon dituntut bisa mencegah peredaran narkoba, kamtibmas, 4 pilar kebangsaan, manajemen tata klola pemerintahan pekon, revolusi mental, RPJM, teknik penyusunan peraturan pekon, dan lainnya," ujar Yudhi, Selasa (12/4/2016).

Selain itu juga difokuskan supaya kakon melaksanakan UU no 6 tahun 2015 tentang Desa. Sebab aturan itu mengatur segala tentang pemerintahan desa/pekon, sampai pengelolaan dana. (Tri Yulianto)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved