Yayasan Ini Bagikan 250 Kacamata Gratis

"Pembagian kacamata gratis hari ini masyarakat diperiksa matanya, pilih kacamata dan dilanjutkan proses pembuatan".

Penulis: martin tobing | Editor: martin tobing

Laporan Wartawan Tribun Lampung Martin Lumban Tobing

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNGYayasan Insan Damai sukses menghelat kegiatan sosial donor darah dan pembagian kacamata gratis, Minggu (5/6/2016).

Aksi donor darah terkumpul lebih dari 100 kantong darah dan membagikan 250 kacamata gratis kepada masyarakat.

Ketua Yayasan Insan Damai Adrianus Budi Jaya menjelaskan, dua kegiatan itu bekerjasama dengan PMI Lampung dan Gabungan Pengusaha Optik Indonesia (Gapopin).

Masyarakat yang ikut donor darah mendapat suvenir berhadiah minuman dan makanan kesehatan.

Sedangkan pembagian kacamata gratis serah terima dilakukan beberapa hari ke depan.

"Pembagian kacamata gratis hari ini masyarakat diperiksa matanya, pilih kacamata dan dilanjutkan proses pembuatan. Serah terima beberapa hari setelah acara ini".

"Kegiatan sosial itu ditujukan bagi masyarakat lingkungan sekitaran Paroki Ratu Damai area Teluk Betung dan Panjang berupa pembagian kupon," ujar Budi, sapaan akrab pria ini.

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved