Tak Ada THR Khusus Bagi Pemain Arema

“Tidak ada kalau THR. Seperti biasa, di Arema ini semua masalah keuangan, gaji dan bonus pemain sudah diatur di awal saat penandatanganan kontrak,”

Editor: Reny Fitriani
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
PERSIAPAN AREMA CRONUS - Arif Suyono menendang bola dalam latihan Arema Cronus di Stadion Gajayana Malang, Rabu (11/5/20160. Latihan ini untuk persiapan Arema Cronus menjamu Bhayangkara Surabaya United dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship pada 15 Mei 2016. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Pemain Arema Cronus tidak mendapat tunjangan hari raya menjelang hari raya Idul Fitri.

Para pemain Arema juga harus sadar diri bila jelang lebaran kali ini mereka tidak mendapat Tunjangan Hari Raya (THR) khusus.

General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo, memastikan tidak ada THR khusus untuk dibagikan ke pemain setelah menjalani pertandingan terakhir di masa Ramadan.

Rudy menyebut sudah ada kesepakatan sejak awal pada para pemain terkait bonus-bonus yang diterima.

“Tidak ada kalau THR. Seperti biasa, di Arema ini semua masalah keuangan, gaji dan bonus pemain sudah diatur di awal saat penandatanganan kontrak,” kata Ruddy kepada Surya (TRIBUNnews.com Network).

Ia menyebut meski tidak ada THR khusus yang diberikan manajemen, para pemain Arema sebenarnya sudah mendapatkan banyak ‘tunjangan’ dari bonus-bonus yang didapat.

“Pola kerja pemain bola kan beda dengan pegawai kantoran. Tiap menang pertandingan sudah ada bonusnya. Beda dengan staf kantor yang gajinya flat tiap bulan dan baru dapat bonus berupa THR,” papar Ruddy kepada Surya.

Meskipun tidak menjanjikan THR khusus manajemen Arema Cronus tetap berharap Hamka Hamzah dan kawan –kawan memiliki motivasi tinggi dalam pertandingan.
Hasil kemenangan di laga-laga kompetisi tetap akanmenghasilkan bonus tambahan.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved