Pria Jepang Ini Mampu Habiskan 22 Porsi Mi Instan Dalam Waktu Tiga Menit
Ia juga pernah melahap tuntas 130 taco dalam waktu 10 menit pada 2014 di ajang Gringo Bandito Taco Challenge, Amerika Serikat (AS).
Editor:
Reny Fitriani
ANTARA News/Natisha
Takeru Kobayashi, sang pemakan cepat asal Jepang, menghabiskan 22 porsi mie instan dalam waktu 3 menit di Pekan Raya Jakarta (PRJ), Sabtu (16/7/2016).
Meski pun sanggup banyak makan, bobotnya tetap seimbang karena selalu menimbang sebelum dan setelah lomba.
Ia pun rajin berolahraga untuk menjaga bentuk tubuhnya, seperti lari, kardio dan angkat beban.
Kini ia menyiapkan diri untuk mengikuti lomba tahunan makan taco di AS pada akhir Juli 2016.
Makanan apa yang ia hindari di lomba? "Otak sapi," kata Kobi, yang pernah menghabiskan 57 otak sapi dalam 15 menit.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pria-makan-tercepat_20160716_162331.jpg)