(VIDEO) Laba-laba Seret Tikus Besar Usai Mengalahkannya Dalam Duel Seru
Apa yang dilakukan seekor laba-laba ini bikin tercengang seorang pemilik rumah sebelum berangkat kerja
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID-Apa yang dilakukan seekor laba- laba raksasa ini bikin tercengang.
Bagaimana tidak? Dia terlihat menangkap seekor tikus besar dan mencoba memakan hewan pengerat itu.
Adalah Jason Womal dari Australia yang pertama kali melihat hal ganjil itu saat akan berangkat kerja.
Tak ingin melewatkan begitu saja momen itu, dia segera mengambil ponselnya dan merekam aksi serangga berkaki delapan itu lalu diposting ke Facebook.
Klip singkat itu menunjukkan laba-laba jenis Huntsman berduel dengan tikus sebelum berhasil mengalahkannya.
Binatang yang tidak dianggap berbahaya bagi manusia itu kemudian menyeret pergi mangsanya dari hadapan manusia.(China press)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/laba-laba-vs-tikus_20161026_151522.jpg)