(VIDEO) Ini yang Terjadi Saat Pendukung Ahok-Djarot dan Agus-Sylviana Saling Bertemu

Pendukung Ahok-Djarot berjoget sambil memegang spanduk dan atribut dukungan untuk Ahok-Djarot.

Editor: Reny Fitriani

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, JAKARTA - Iring-iringan kendaraan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni sempat melewati barisan pendukung Basuki "Ahok" Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat yang tengah menunggu iring-iringan cagub-cawagub nomor dua di depan di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu (29/10/2016).

Pendukung Ahok-Djarot berjoget sambil memegang spanduk dan atribut dukungan untuk Ahok-Djarot.

Saat rombongan pendukung Agus-Sylviana melewati mereka, pendukung Ahok-Djarot tetap berjoget.

Saat kendaraan yang ditumpangi Agus-Sylviana lewat, mereka berjongkok dan tiba-tiba mengibarkan poster Ahok-Djarot.

Begitu juga ketika rombongan Agus-Sylviana melewati bundaran Hotel Indonesia, ratusan pendukung Ahok-Djarot yang telah menunggu meneriakkan yel-yel.

"Ahok-Djarot yes, nomor 2 ," teriak mereka.

Pendukung Agus-Sylviana balik bersorak, "nomor 1 dong, Ahok sih no."

Konvoi telah tiba di Bundaran HI. Sejauh ini, iring-iringan pendukung kubu yang berseberangan itu masih terpantau aman.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved