Ikuti Miss Grand International 2016, Ariska Pertiwi Kenakan Busana yang Dibuat Selama 1.400 Jam

Dia melanjutkan, dengan inspirasi elang jawa itu, saya membuat busana Ika dengan warna cokelat keemasan ditambahkan warna hijau.

Instagram/ikapertiwi
Ariska Putri Pertiwi. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Indonesia harus berbangga dengan dinobatkannya seorang anak bangsa Indonesia, Ariska Pertiwi, sebagai pemenang Miss Grand International 2016, yang diadakan Oktober lalu di Las Vegas, Amerika Serikat.

Tepat pada hari penobatannya sebagai pemenang, Ariska Pertiwi tampil cantik dibalut gaun, yang diciptakan khusus untuk kontes kecantikan tersebut, oleh seorang perancang busana Indonesia, Anaz.

“Inspirasi gaun Ika itu adalah elang jawa. Jadi, memang motif bajunya adalah motif bulu elang,” ujar Anaz kepada Kompas.com, saat ditemui seusai konferensi pers Miss Grand International 2016, di kediaman pendiri PT Mustika Ratu Tbk, DR. BRA. Mooryati Soedibyo di Jakarta, Senin (21/11/2016).

Dia melanjutkan, dengan inspirasi elang jawa itu, saya membuat busana Ika dengan warna cokelat keemasan ditambahkan warna hijau.

Warna juga dipilih karena sesuai dengan mahkota Miss Grand International.

“Hijau sendiri, ada nuansa batu hijaunya pada crown-nya. Jadi, aku mengombinasi warna emas dan hijau untuk gaun Ika,” pungkas Anaz.

Kemudian, siluet dari gaun tersebut juga berbentuk mermaid atau ikan duyung, untuk menonjolkan lekuk tubuh Ariska Pertiwi yang menawan.

Mengenai proses pembuatannya, Anaz mengatakan, hal itu memakan waktu sekitar 1.400 jam kerja, atau hampir selama empat bulan sampai lima bulan.

“Karena, semuanya menggunakan teknik pemasangan tangan, dari bordir hingga payet pada gaun itu,” tambah Anaz.

Sementara itu, bahan yang digunakan merupakan bahan tulle yang halus, dan dipenuhi motif bordir pada seluruh bagian gaun.

Anaz berharap, setelah Ariska Pertiwi dinobatkan sebagai pemenang, Indonesia akan berjaya dan membawa mahkota-mahkota, dari kontes ajang kecantikan internasional lainnya.

(Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved