Headline News Hari Ini
Khamamik dan Febrina Teruskan Tatap Muka
Dua pasangan calon bupati dan wakil bupati Mesuji meneruskan kampanye terbatas dengan menemui masyarakat.
BANDAR LAMPUNG, TRIBUN - Dua pasangan calon bupati dan wakil bupati Mesuji meneruskan kampanye terbatas dengan menemui masyarakat.
Meskipun tidak menggelar kampanye akbar, mereka tetap menghadirkan juru kampanye nasional dalam kampanye terbatas.
Teranyar, pasangan calon petahana nomor urut dua Khamamik-Sapli menghadirkan salah satu Ketua DPP Partai Nasional Demokrat Taufik Basari alias Tobas.
"Kemarin (Sabtu, 24/12) kami menghadirkan Bang Tobas," ujar Budi Yuhanda, tim pemenangan Khamamik-Sapli, melalui ponsel, Senin (26/12).
Pihaknya mendatangkan Tobas untuk membakar semangat masyarakat Mesuji. Adapun masyarakat yang hadir berasal dari Desa Mekar Sari dan Desa Mekar Jaya.
Bagaimana perkembangan kasus pemukulan terhadap Khamamik? Apakah polisi sudah berhasil membekuk pelaku? Baca berita selengkapnya di Koran Tribun Lampung edisi 27 Desember 2016
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/khamamik_20161219_160625.jpg)