Copa del Rey

VIDEO- Sergio Ramos Meludah ke Arah Pemain Celta Vigo

Real Madrid harus menelan kekalahan saat menghadapi Celta Vigo di leg pertama perempat final Copa del Rey

Editor: taryono
ISTIMEWA
Bek Real Madrid Sergio Ramos bersitegang dengan pemain Celta Vigo Iago Aspas 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID-Real Madrid harus menelan kekalahan saat menghadapi Celta Vigo di leg pertama perempat final Copa del Rey, Kamis (19/1/2017) dini hari WIB.

Bermain di markasnya sendiri, Real Madrid dikalahkan 1-2 oleh Celta Vigo.

Ternyata pada laga itu terselip kejadian yang sangat menegangkan.

Momen itu melibatkan sang kapten Real Madrid Sergio Ramosdengan salah satu pemain Celta Vigo, lago Aspas.

Seperti dikutip SuperBall.id dari Sport English, Jumat (20/1/2017) Ramos tertangkap kamera dengan sengaja meludah ke arah Aspas.

Hal itu didasari atas rasa putus asa Ramos yang mengalami kekalahan.

Diketahui, ini bukan pertama kalinya Ramos meludah ke arah lawan.

Sebelumnya, pada tahun 2012 mantan pemain Sevilla itu kedapatan pernah meludahi Diego Costa saat masih berseragam Atletico Madrid.

Tak hanya itu, sebelumnya Ramos juga terekam berkata kasar kepada penyerang andalan Celta Vigo itu.

Awal mulanya, kedunya saling bentrok dan walhasil aksi tersebut membuat pemain asal Spanyol itu terjatuh.

Merasa tidak terima, Ramos pun meluapkan kekesalannyaa dengan berbicara kasar kepada Aspas.

Untungnya, kali ini Ramos terbebas dari hukuman kartu kuning kedua. (*)

Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved