Lagi, Tribun Lampung "Double Winners" Perwajahan Terbaik

Pada 2017 ini, Tribun Lampung meraih dua penghargaan sekaligus atau double winners di ajang cover halaman depan terbaik (Indonesia Print Media Awards

Penulis: Andi Asmadi | Editor: Ridwan Hardiansyah
TRIBUN LAMPUNG CETAK

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Koran kebanggaan masyarakat Lampung, Tribun Lampung, kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang lomba perwajahan terbaik tingkat nasional, yang digelar Serikat Perusahaan Pers (SPS) Pusat.

Pada 2017 ini, Tribun Lampung meraih dua penghargaan sekaligus atau double winners di ajang cover halaman depan terbaik (Indonesia Print Media Awards atau IPMA), dan cover halaman anak muda terbaik (Indonesia Young Readers Awards atau IYRA).

Pada 2016 lalu, Tribun Lampung juga mencatatkan prestasi yang sama, yakni meraih trofi Gold Award untuk cover halaman depan terbaik se-Sumatera, dan trofi Silver Award untuk cover halaman anak muda terbaik se-Sumatera.

"Ini pencapaian luar biasa, yang melengkapi Tribun Lampung sebagai koran terbaik dan terbesar, paling banyak dibaca, serta koran yang paling berpengaruh di Lampung," kata Andi Asmadi, Pemimpin Redaksi Tribun Lampung, Kamis (26/1/2017).

"Kami persembahkan penghargaan ini untuk masyarakat Lampung, yang selama ini menjadi pembaca setia Tribun. Ini sekaligus juga menjadi tantangan bagi kami untuk senantiasa menghasilkan perwajahan terbaik setiap saat, baik di halaman depan maupun di halaman lainnya," ujar Andi Asmadi.

Penyampaian atas keberhasilan Tribun meraih dua jenis penghargaan sekaligus diterima redaksi Tribun pada Selasa (24/1/2017) dan Rabu (25/1/2017) melalui surat elektronik, yang dikirimkan oleh Panitia IPMA dan IYRA.

Dalam surat yang ditandatangani Direktur Eksekutif SPS Pusat, Asmono Wikan, disebutkan, SPS menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Tribun Lampung.

"Berdasarkan hasil penilaian Dewan Juri, telah diputuskan Tribun Lampung keluar sebagai pemenang IPMA 2017," ujar Asmono.

Dari penilaian lainnya juga diputuskan, Tribun Lampung keluar sebagai pemenang IYRA 2017.

Penyerahan trofi dan sertifikat akan dilakukan di Hotel Millennium Sirih, Jakarta, pada Jumat (3/2/2017), dalam acara yang dikemas dalam bentuk "Malam Penganugerahan IPMA dan IYRA 2017".

Ajang IPMA dan IYRA yang menjadi kegiatan tahunan SPS Pusat itu, diikuti 118 media dengan total 884 entri.

Sebarannya, IPMA diikuti 448 entri dan IYRA 120 entri.

Pihak yang menjadi Dewan Juri adalah orang-orang yang berkompeten di bidangnya, seperti Nina Armando (Aspek Komunikasi Massa), Oscar Matulloh (Aspek Foto Jurnalistik), Ndang Sutisna (Aspek Ide Kreatif), dan Suharjo Jojo (Aspek Branding).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved