Mourinho Tak Terkesan dengan Keberhasilan Conte
Mourinho menilai keberhasilan Conte bersama Chelsea di musim perdananya dikarenakan The Blues tak bermain di kompetisi Eropa.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MANCHESTER - Pelatih Manchester United Jose Mourinho tak terkesan dengan keberhasilan pelatih Chelsea Antonio Conte yang mampu membawa timnya kokoh di klasemen sementara Liga Inggris.
Mourinho menilai keberhasilan Conte bersama Chelsea di musim perdananya dikarenakan The Blues tak bermain di kompetisi Eropa.
"Hal yang paling sulit adalah mempunyai waktu untuk bekerja, dan mereka memiliki banyak waktu untuk bekerja," ungkap Mourinho, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Mirror, Senin (13/3/2017).
Mourinho kemudian menyinggung pernyataan Conte yang menyebut kegagalan Chelsea berkiprah di Liga Champions musim ini bukanlah kesalahannya.
"Saya tahu beberapa pekan yang lalu dia menyebut Chelsea tak bermain di Eropa bukan kesalahannya namun kesalahan saya dan pemain," katanya.
Apapun alasan Conte, Mourinho menilai pelatih asal Italia itu punya banyak waktu untuk berkonsentrasi di Liga Inggris.
"Mereka punya banyak waktu untuk jalan-jalan, bisa liburan, pergi ke Amerika, mereka bisa menikmati waktu-waktu seperti itu," kata pelatih yang dipecat Chelsea dua kali itu.
Rivalitas panas antara Mourinho dan Conte bakal kembali terulang pada pertengahan pekan ini.
Mourinho dipastikan bakal mendampingi Manchester United yang akan melawat ke kandang Chelsea pada laga perempat final Piala FA di stadion Stamford Bridge, London, Selasa (14/3/2017) pukul 02.45 WIB. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pelatih-manchester-united-jose-mourinho-dan-pelatih-chelsea-antonio-conte_20170313_175131.jpg)