Cristian Gonzales Gunduli Kepalanya

Cristian Gonzales, memenuhi nazarnya untuk menggunduli kepala setelah mencetak gol.

Penuhi nazar, striker Arema FC, Cristian Gonzales, menggunduli kepalanya.(Dok. Instagram Arema FC, @aremafcofficial) 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, MALANG - Striker Arema FC, Cristian Gonzales, memenuhi nazarnya untuk menggunduli kepala setelah mencetak gol dan membawa timnya menaklukkan Bali United pada lanjutan pertandingan Liga 1.

"Saya bikin nazar, kalau Arema menang dan saya bisa mencetak gol, saya mau menggunduli (potong) rambut seperti sekarang," kata Gonzales, dalam akun Instagram Arema, @aremafcofficial, Senin (19/6/2017).

"Oke terima kasih semua, salam satu jiwa," katanya.

Sebelumnya, pemain berusia 40 tahun itu memang memiliki nazar jika bisa membawa Arema FC memenangi pertandingan dan dirinya mencetak gol pada laga versus Bali United, dia akan menggunduli kepalanya.

Laga itu sendiri berakhir untuk keunggulan Singo Edan, julukan Arema FC, dengan skor 2-0, di Stadion Gajayana, Malang, Sabtu (17/6/2017).

Gol kemenangan Arema FC semuanya dicetak oleh Gonzales.

Terkait hal itu, pada Senin (19/6/2017), Gonzales pun memenuhi nazarnya. Dia telah menggunduli kepalanya.

Eris Eka Jaya

Sumber: Kompas.com
Tags
Arema FC
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved