Lima Kota Tertua di Indonesia
Peradaban manusia di Indonesia telah ada sejak ribuan tahun lalu. Begitu pula kota-kota di Indonesia.
TRIBUN LAMPUNG.CO.ID - Indonesia memang "baru" merdeka selama 72 tahun.
Namun, masa peradaban manusia di Indonesia telah ada sejak ribuan tahun lalu. Begitu pula kota-kota yang terbentuk di berbagai tempat di Indonesia.
Kota-kota di Indonesia kebanyakan terbentuk karena merupakan pusat pemerintahan kerajaan pada masa sebelumnya.
Berdasarkan tahun berdirinya, ada lima kota yang bisa dibilang sebagai kota tertua di Indonesia.
1. Palembang
Pada zaman dulu, Palembang adalah rute penting perdagangan antara China dan India serta tempat berlabuhnya para pedagang Jepang.
Orang-orang Eropa menjuluki kota ini sebagai Venice of The East alias Venesia (Italia) dari Timur. Alasannya, kota ini dipenuhi dengan aliran air.
Berdasarkan Prasasti Kedukan Bukit yang ditemukan di Bukit Siguntang, disebut bahwa kota ini dibentuk pada 16 Juni 682 M. Itu berarti umur Kota Palembang kini sudah 1.335 tahun.
2. Salatiga
Kota kecil di Jawa Tengah ini memang tidak terlalu terkenal. Namun jangan salah, kota ini merupakan kota tertua kedua di Indonesia.
Prasasti Plumpungan yang ditemukan di Sidorejo, Salatiga, menyatakan kota ini dibangun pada 24 Juli tahun 750 M.
Prasasti itu dibuat ketika Salatiga masih merupakan wilayah khusus yang dalam pengawasan Raja Banu dari Dinasti Wangsa Sailendra.
Hingga sekarang, Salatiga telah berusia 1.267 tahun.
3. Kediri
Kota Kediri terletak di Jawa Timur yang merupakan sentra industri gula dan rokok.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/palembang_20180210_120007.jpg)