VIDEO: Waspadai 4 Hotspot di Lampung Ini

Titik panas menandakan suhu di daerah itu lebih panas dibandingkan daerah lain. Suhu panas dikhawatirkan bisa memunculkan titik api.

Penulis: Okta Kusuma Jatha | Editor: Daniel Tri Hardanto

Laporan Live Streaming Reporter Tribun Lampung Jelita Dini Kinanti

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Memasuki bulan Ramadan, masyarakat diimbau untuk mewaspadai cuaca panas.

Berdasarkan pantauan satelit, ada empat titik panas (hotspot) yang tersebar di Lampung Tengah,  Lampung Timur, dan Tulangbawang Barat.

Titik panas menandakan suhu di daerah itu lebih panas dibandingkan daerah lain. Suhu panas dikhawatirkan bisa memunculkan titik api. 

Baca: VIDEO: 10 Cara Pertamina Bersiap Hadapi Lebaran

Baca: VIDEO: Penjelasan PUPR Terkait Kondisi Infrastruktur Jelang Mudik

"Diharapkan ada pengecekan di daerah yang terdapat titik panas itu oleh pihak terkait, seperti Polda Lampung. Sehingga jika memang benar muncul titik api, bisa ditangani sedini mungkin dan tidak akan melebar," kata Kepala Stasiun Meteorologi Raden Inten II Lampung Theodorus Agus Heru Riyanta dalam rakor di Balai Keratun, Selasa, 8 Mei 2018.

Selain itu, kata Theodorus, kondisi lain yang harus diwaspadai adalah angin kencang di Lampung utara. Angin kencang muncul akibat adanya masa transisi dari musim kemarau ke musim hujan. (*) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved