Oppo R17 Pro Dilengkapi 3 Kamera Belakang, Ini Dia Kehebatannya

Oppo R17 Pro Dilengkapi 3 Kamera Belakang, Ini Dia Kehebatan Ponsel Mewah Itu

Editor: taryono
Oppo R17 Pro 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Oppo R17 Pro  melengkapi seri R17 yang meluncur sebelumnya.

Menariknya,  versi "Pro" dari ponsel ini memiliki konfigurasi tiga kamera belakang, serupa dengan Huawei P20 Pro.

Hal ini diungkap Oppo lewat video berdurasi 15 detik.

Baca: Beda Nasib Manchester City dan Manchester United, Satunya Berjaya, Satunya Lagi Merana

Seperti apa wujud Oppo R17 Pro? Apakah berbeda dengan Oppo R17 yang dirilis beberapa waktu lalu?

Selengkapnya di bawah ini.

Layar ponsel ini juga bakal memiliki notch alias poni dengan ukuran yang kecil pada bagian atas layar.

Yang membedakan kedua ponsel hanya bagian belakang.

Meski penempatan lensa kamera masih sama yakni di tengah dengan posisi vertikal, penambahan satu lensa membuat lampu flash harus sedikit lebih turun.

Bagian belakang ponsel ini pun terlihat masih tidak terdapat sensor sidik jari.

Baca: Jawaban Via Vallen Usai Dikritik karena Lipsync di Opening Ceremony Asian Games 2018

Bocoran video Oppo R17 Pro(Weibo)
Bocoran video Oppo R17 Pro(Weibo) ()

Dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Minggu (19/8/2018), diduga kuat kamera ponsel ini memiliki konfigurasi yang serupa dengan Samsung Galaxy S9 Plus.

Kamera utama memiliki dual aperture f/1.5 dan f/2.4 untuk meningkatkan kualitas gambar meski dalam kondisi minim cahaya.

Baca: Sekeluarga Bidik Kursi Wakil Rakyat di Lampung, Dalih Tak Ada Larangan Hingga Tak Minta Dicalonkan

Sementara salah satu lensa lainnya diduga akan membawa sensor Time of Flight (ToF) 3D. Lewat lensa ini Oppo R17 Pro bakal punya kemampuan untuk menyalakan fitur Augmenter Reality secara langsung.

Teknologi ini serupa dengan yang dimiliki Asus Zenfone AR atau Ares.

Untuk fitur lain, ponsel ini masih serupa dengan Oppo R17 reguler.

Bentang layar Oppo R17 Pro seluas 6,4 inci dan permukaan layar ponsel ini dilapisi Gorilla Glass 6, yang digadang akan melindungi smartphone yang jatuh dari ketinggian satu meter sebanyak 15 kali berturut-turut.

Namun untuk sektor dapur pacu, ponsel ini juga mengalami peningkatan.

Oppo R17 Pro dikabarkan akan menggunakan Snapdragon 710 dan dipadankan dengan RAM sebesar 8 GB. warna yang diusung ponsel ini juga masih serupa dengan pendahulunya.

Oppo R17 Pro akan dirilis pada 23 Agustus mendatang namun belum diketahui berapa harganya dan apakah ponsel ini akan masuk ke Indonesia atau tidak.

Sumber: Kompas.com
Tags
kamera
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved