MASIH BERLANGSUNG Live RCTI Live Streaming Timnas Indonesia vs Yordania Pukul 15.30 WIB
Live RCTI menyajikan pertandingan Timnas U-19 Indonesia vs Yordania mulai pukul 15.30 WIB. Selain itu, live streaming Timnas Indonesia vs Yordania
Dilansir BolaSport.com, titik yang perlu segera dibenahi sebelum benar-benar bertarung di fase grup Piala AFC U-19 2018 adalah sektor depan dan belakang.
Hal itu terkait sentuhan akhir dan barisan pertahanan, soal solusi menghalau serangan udara lawan.
Baca: Live RCTI Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Yordania, Garuda Nusantara Saatnya Bangkit
Baca: Sedang Berlangsung Live Streaming RCTI Timnas U-19 Indonesia vs Timnas Yordania Mulai Jam 15.30 WIB
Pelatih Indra Sjafrie mengapresiasi permainan tim yang terbilang bagus, lantaran mampu mendominasi dan melancarkan tekanan bertubi-tubi, melawan raksasa Asia sekaliber Arab Saudi.
Rapor ofensif menunjukkan Indonesia melepaskan tujuh tembakan on target sepanjang laga.
Namun, hanya satu tembakan yang bersarang ke gawang lawan, via sepakan jarak jauh Saddil Ramdani.
Sisanya, mentok diblok kiper lawan.
Bahkan, beberapa di antaranya adalah situasi satu lawan satu.
“Saya melihat perkembangan bagus dalam hal kepercayaan diri di atas lapangan. Semangat juang meningkat, tapi banyak pula peluang yang terbuang akibat kurang jitunya sentuhan akhir,” kata Indra, usai pertandingan versus Arab Saudi.
Skema serangan Indonesia memang cenderung mengandalkan kecepatan, menghadapi lawan yang memiliki postur lebih besar.
Todd Rivaldo dkk berulang kali berhasil merangsek ke kotak penalti, dan menebar ancaman meski selalu gagal menggetarkan jala.
Keberanian semacam itu harus dipertahankan dan diterapkan lagi saat menjamu Yordania U-19, Sabtu (13/10/2018).
Dengan tipe permainan yang hampir serupa karena sama-sama berasal dari Timur Tengah, Indonesia berpeluang besar memetik hasil positif.
Apalagi, evaluasi laga versus Arab Saudi memperlihatkan bahwa Indonesia makin terbiasa menanggulangi serangan udara lawan, mengingat dua kebobolan yang bersarang di gawang M Riyandi berasal dari tendangan jarak jauh, dan eksekusi penalti.
“Bola-bola atas bisa kami atasi. Tinggal meningkatkannya lewat latihan, terutama kiper yang menurut saya harus lebih sering keluar dari sarang, dan lebih aktif menghalau umpan silang,” ujar Indra.
Sebuah tantangan tersendiri bagi Riyandi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/live-rcti-live-streaming-timnas-indonesia-vs-yordania_20181013_163057.jpg)