Daftar Promo HUT ke-62 BCA, Dapat Diskon Makan di McDonald's
Menyambut momen besar tersebut, BCA melakukan promo besar-besaran bagi nasabah BCA maupun pengguna layanan BCA lainnya
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - PT Bank Central Asia (BCA) Tbk genap berusia 62 tahun pada 2019.
Menyambut momen besar tersebut, BCA melakukan promo besar-besaran bagi nasabah BCA maupun pengguna layanan BCA lainnya.
Sebagajmana dikutip dari situs BCA, promo terbagi dalam tiga kategori, yakni untuk makanan dan minuman, mode dan gaya hidup, dan e-commerce serta transportasi.
Rata-rata promo dimulai pada 21 Februari 2019. Untuk promo selengkapnya bisa dilihat di laman https://www.bca.co.id/hut62.
1. Kategori Food and Beverages
Diskon 62 persen khusus menu makanan yang berlaku untuk makan di tempat di Double Decker, We Eatery Drinkery, In Contro, dan Madam Xiang.
• Usai Menjenguk Ibu Ani Yudhoyono, Presiden Jokowi dan Iriana Jenguk dan Beri Hadiah Shakira Aurum
Diskon berlaku dengan pembelian minimal Rp 300.000. Diskon maksimal Rp 620.000 setiap pemegang kartu.
Promo hanya bisa digunakan dengan kartu kredit BCA. Berlaku 21-23 Februari 2019.
Diskon Rp 62.000 di McDonald's dengan minimal transaksi Rp 120.000.
Berlaku dengan pembayaran menggunakan kartu kredit BCA CARD pada periode 21-22 Februari 2019.
Diskon 62 persen di Starbucks, berlaku untuk minuman handcrafted.
Promo bisa digunakan hanya untuk satu kali transaksi, maksimal pembelian 4 minuman menggunakan Kartu Kredit BCA.
Promo hanya berlaku satu hari tanggal 21 Februari 2019.
Diskon Rp 62.000 di Hoka-Hoka Bento minimal transaksi Rp 300.000 dengan Kartu Kredit BCA.
Diskon 62 persen khusus menu paket, maksimal diskon Rp 30ribu dengan Sakuku.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/bank-bca-menggelar-promo-hut-ke-62-bca.jpg)