Rossa Dirawat di Rumah Sakit hingga Opname di Singapura, Afgan sampai Lakukan Ini

Rossa Dirawat di Rumah Sakit hingga Opname di Singapura, Afgan sampai Lakukan Ini

afgan dan rossa 

Rossa Dirawat di Rumah Sakit hingga Opname di Singapura, Afgan sampai Lakukan Ini

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Penyanyi Sri Rossa Roslaina Handiyani atau lebih dikenal dengan nama Rossa sedang dirawat di sebuah Rumah Sakit di Singapura.

Kabar kurang menyenangkan itu disampaikan Rossa melalui akun Instagram pribadinya.

Rossa mengunggah fotonya terbaring lemah di ranjang Rumah Sakit pada Rabu sore (13/3/2019).

Ia mengucapkan terima kasih kepada para kerabat dan penggemarnya yang sudah mendoakan kesembuhannya.

"Makasih doanya semua.

maaf gak bisa reply satu2 

Aku istirahat bentar ya,,

insya Allah cepat kembali beraktifitas," tulis Rossa di keterangan fotonya.

Ibunda dari Rizky Langit Ramadhan ini juga mengunggah foto di Insta Storiesnya.

 Download Lagu Soundtrack OST Sinetron Cinta Suci SCTV, Gudang Lagu MP3 Terlengkap dan Video YouTube

Ia juga menuliskan keterangan foto yang menarik dengan berbahasa Inggris.

"cause taking rest at the hotel is too mainstream,"

"(istirahat di hotel terlalu biasa)"

Foto yang diunggah Rossa itupun dibanjiri komentar dari warganet dan rekan artis.

Penyanyi Siti Nurhaliza, Audy Item, Krisdayanti, Nia Dewanti, Iis Dahlia turut mendoakan kesembuhan Rossa.

Adapula Bella Saphira, Ruben Onsu dan Michelle Ziudith yang mendoakan.

Tapi dari sekian artis, tentu saja komentar Afgan yang paling menarik perhatian.

Afgan memang selama ini diketahui dekat dengan Rossa.

Meski menyangkal memiliki hubungan spesial, namun Afgan dan Rossa sama-sama memiliki panggilan sayang yakni "Bubu"

Afgan pun mendoakan kesembuhan mantan partner duetnya itu dengan panggilan Bubu.

"Get well soon, bubu.." tulis Afgan di kolom komentar yang disorot puluhan warganet lain.

Hingga berita ini ditulis, Rossa belum mengungkap penyakit apa yang membuatnya harus rawat inap di Gleneagles Hospital, Singapura. 

Tak risih

Penyanyi Afgan sempat digosipkan jika ia sudah melenggang ke pelaminan bersama Rossa.

Pelantun Sadis ini mengaku tak risih sama sekali terhadap gosip tersebut.

"Ya saya mah senanglah didoain semoga cepat merried, iya kan," ucap Afgan.

"Ya pokoknya doain yang terbaik aja, (menikah) sama siapapun itu yang penting bahagia," ungkap Afgan.

Seperti yang diketahui beberapa hari lalu beredar kabar jika Afgan sudah menikah dengan Rossa.

Kabar tersebut beredar dari live Instagram Make Up Artist, Bubah Alfian. Dalam live Instagramnya, Bubah sempat mengatakan jika Afgan dan Rossa sudah menikah

Akan tetapi, pelantun lagu 'Sadis' tersebut mengklarifikasi jika dirinya belum menikah dengan Rossa.

Kabar pernikahan tersebut rupanya juga sampai ke telinga Rossa sendiri.

Gara-gara itu pula, Rossa mengaku mendapatkan banyak pertanyaan dari banyak orang.

Hal itu diungkapkan Rossa dalam Insta Story di akun Instagramnya, Minggu (21/10/2018).

Dalam Insta Story itu, Rossa terekam menggunakan baju garis-garis.

Awalnya, Rossa menyebutkan bahwa keisengan Bubah Alfian telah membuatnya ditanyai banyak orang seputar pernikahannya dengan Afgan.

"Karena kesiengan Bubah, aku hari ini ditanyai banyak orang guys," ujar Rossa.

Rossa lalu memberikan klarifikasi.

Ia menyebut bahwa dirinya belum menikah lagi.

"Jawabannya aku nggak, belum nikah lagi," jelas Rossa.

Rossa berjanji, jika kelak ia menikah, ia akan memberitahukan kepada para netizen dan teman-temannya.

"Tapi kalau nikah pasti nanti aku kasih tahu dong," kata Rossa sambil tertawa.
Diketahui, Rossa merekam video itu di sebuah bandara, dalam perjalanan ke Nunukan, Kalimantan Utara.

Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Rossa Dirawat di Rumah Sakit Singapura, Doa dan Panggilan Spesial dari Afgan Jadi Sorotan, http://solo.tribunnews.com/2019/03/13/rossa-dirawat-di-rumah-sakit-singapura-doa-dan-panggilan-spesial-dari-afgan-jadi-sorotan?page=all.

Sumber: Tribun Solo
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved