Serie A

Simone Inzaghi hingga Zinedine Zidane Masuk Bursa Calon Pelatih Juventus

Sejumlah nama menghiasi bursa calon pelatih Juventus pasca ditinggalkan Massimiliano Allegri.

AFP/VINCENZO PINTO
Pelatih Lazio, Simone Inzaghi, memegang trofi Coppa Italia seusai laga Lazio Vs Atalanta di Stadion Olimpico, Roma, Italia, Rabu (15/5/2019) waktu setempat. 

Zidane bisa ke Juventus?

Tak cuma Simone Inzaghi.

Pada Sabtu (18 /5/2019), situs Football Italia turut mengangkat nama Zinedine Zidane sebagai calon pelatih baru Juventus.

Segera Dapat Kontrak Baru, Juventus Naikkan Gaji Moise Kean 6 Kali Lipat

Football Italia mengaitkan Zidane dengan Juventus lantaran pernyataan pelatih Real Madrid itu saat konferensi pers jelang laga melawan Real Betis.

Pada konferensi pers itu, Zidane melontarkan pernyataan keras kepada wartawan yang berulang kali bertanya kepadanya perihal bursa transfer Real Madrid.

"Sayalah yang menentukan siapa kiper pertama, kedua, dan ketiga."

"Sayalah yang memutuskan tim, mengerti?"

"Jika tidak seperti itu, saya akan pergi," ujar Zidane.

Zinedine Zidane sebenarnya sempat dikaitkan pula dengan Juventus pada beberapa bulan lalu.

Namun, pria berkepala plontos itu akhirnya merapat ke Real Madrid pada Maret 2019.

Ia menyepakati kontrak hingga Juni 2022.

Situs Football Italia juga mencantumkan faktor lain yang bisa menggoda Zidane ke Juventus, yakni soal aturan baru pajak pendapatan di Italia.

Dikutip dari Calciomercato, ada perubahan aturan terkait pajak Italia tahun ini yang memutuskan bahwa setiap gaji untuk para pekerja asing akan dikenakan pajak yang jauh lebih rendah daripada pekerja asli Italia.

Bagi Juventus, Zidane bukanlah sosok asing.

Juventus Ukir Rekor di Serie A Usai Kalahkan Napoli

Ia pernah jadi pemain andalan Juventus pada rentang waktu 1996 hingga 2001.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bursa Calon Pelatih Baru Juventus, dari Guardiola hingga Inzaghi"

YUK SUBSCRIBE CHANNEL YOUTUBE Tribun Lampung News Video di bawah ini.

FOLLOW INSTAGRAM Tribunlampung.co.id di bawah ini.

FOLLOW TWITTER Tribunlampung.co.id di bawah ini.

FOLLOW FANS PAGE FACEBOOK Tribunlampung.co.id di bawah ini.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved