Tribun Pringsewu
Pemuda Lintas Agama Pringsewu Baksos Berbagi Takjil
Pemuda lintas agama, lintas organisasi dan lintas komunitas Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan berbagi takjil.
Penulis: Robertus Didik Budiawan Cahyono | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, PRINGSEWU - Dalam rangka membangun kebersamaan dan berbagi kepada sesama di bulan ramadhan, pemuda lintas agama, lintas organisasi dan lintas komunitas Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan berbagi takjil.
Kegiatan bakti sosial tersebut, menyasar keluarga dan pasien RSUD Pringsewu, serta pengguna Jalan Lintas Barat (Jalinbar) Ganjaran Kecamatan Pagelaran Kabupaten Pringsewu, Jumat (24/5/2019).
Kurang lebih 20 organisasi bergabung dalam kegiatan tersebut. Sedangkan peserta yang hadir dari masing-masing organisasi mencapai dua ratusan.
Mereka melebur menjadi satu dalam keberagaman. Terlihat dari seragam yang dikenakan berbeda-beda.
• Siapa Sangka Seluruh Penduduk Pulau Ini Masih Satu Keluarga, Berasal dari Satu Pria dan Tiga Istri
Koordinator kegiatan Albi Setia Pradana mengatakan, even tersebut mengusung tema "Berbagi Untuk Bersatu".
Organisasi yang bergerak antara lain, Vespa Bambu Seribu, Berbagi Nasi Pringsewu, BMPSI, Oi, Pemuda Katolik, Pemuda Kristen, Banser/ GP Ansor, Peradah, Vihara Bodhi Citta, Sedekah Umat, RamonesArt, FKPPI, Fampir, Aksi 2000, KOSTI Pringsewu, Cat Lovers Chapter Pringsewu, Komunitas IT,TVP Channel SisnaArt, dan komunitas lainnya yang tergabung dalam wadah Pringsewu Bersatu.
• Whatsapp, IG & Facebook Kemungkinan Kembali Normal Sabtu Hari Ini, Simak Penjelasan Menkominfo
Albi mengatakan, acara tersebut berjalan dengan lancar, dan peserta yang ikut terlibat sangat antusias. “Adapun makanan yang dibagikan untuk berbuka puasa sebanyak 700 kotak snack," ungkapnya.
Komandan Banser Pringsewu Sunarman berharap melalui berbagi takjil ini, selain untuk membantu sesama, juga dapat mempererat tali persaudaraan antara pemuda lintas agama, lintas organisasi dan komunitas.
Lebih lanjut, Wakil Sekretaris Pemuda Katolik Komcab Pringsewu Paulus Suwantoro mengatakan, kegiatan kebersamaan ini tidak hanya pada saat acara berbaginya saja.
• Gunung Agung Kembali Meletus Semalam, Pihak NASA Malah Gembira dan Bilang Bermanfaat. Ini Alasannya!
Melainkan juga pada saat merencanakan kegiatan tersebut. Bahkan dana yang digunakan untuk kegiatan itu secara swadaya, iuran masing-masing organisasi yang terlibat. "Kebersamaan yang terbangun sangat terasa," ungkapnya.
Sekretaris KOSTI Pringsewu Rustadi Wijaya menuturkan, kegiatan kebersamaan demikian tidak sekali ini saja dilaksanakan di Kabupaten Pringsewu.
Acara berbagi takjil ramadhan secara bersama-sama ini, kata dia, sudah yang ketiga kalinya. Yakni sejak 2017, 2018 dan 2019 ini.
Setelah itu, tambah dia, kegiatan kebersamaan akan kembali dilaksankan pada acara Halal Bil Halal Idul Fitri 2019. Rencananya pada 30 Juni 2019 di Gedung NU Kabupaten Pringsewu.
Dalam kegiatan tersebut, menurut dia, juga akan digelorakan semangat nasionalisme pemuda di Bumi Jejama Secancanan. Diketahui acara berbagi takjil diakhiri dengan buka bersama pemuda lintas agama, organisasi dan komunitas. (Tribunlampung.co.id/R Didik Budiawan C)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/pemuda-lintas-agama-pringsewu.jpg)