Piala AFF U18 2019

Diwarnai Insiden, Timnas Indonesia Pastikan ke Semifinal Piala AFF U-18 2019 Seusai Kalahkan Laos

Timnas U-18 Indonesia kebobolan dulu sebelum menang atas Laos dan memastikan lolos ke semifinal Piala AFF U-18 2019.

Penulis: Noval Andriansyah | Editor: Ridwan Hardiansyah
ASEANFOOTBALL.ORG
Ilustrasi. Diwarnai Insiden, Timnas Indonesia Pastikan ke Semifinal Piala AFF U-18 2019 Seusai Kalahkan Laos. 

”Apapun itu, kemenangan ini sangat berarti bagi kami, untuk mengamankan posisi di klasemen."

"Saya apresiasi kerja keras tim, ini bukan pertandingan yang mudah,” ucapnya menambahkan.

Kemenangan ini memastikan Indonesia meraih satu tiket ke semifinal.

Skuad Garuda Nusantara untuk sementara memimpin puncak klasemen Grup A Piala AFF U-18 2019 dengan 12 poin dari 4 laga.

Mereka diikuti Myanmar di posisi kedua dengan nilai sembilan dari tiga laga.

Insiden menegangkan

Ada insiden yang terjadi di ujung laga timnas U-18 Indonesia vs Laos, partai tersebut memang berlangsung panas sepanjang 90 menit.

Timnas U-18 Indonesia menjaga rekor kemenangan 100 persen setelah mengalahkan Laos pada partai kelima Grup A Piala AFF U-18 2019, Senin (12/8/2019).

Sempat tertinggal lebih dulu melalui Alounnay Loulansy pada menit ke-70, Indonesia bangkit dan meraih kemenangan.

Diawali gol Amiruddin Bagus Kahfi pada menit ke-72, Timnas U-18 Indonesia mengakhiri laga sebagai pemenang setelah Anoulack Vannalath mencetak gol bunuh diri pada menit ke-90+1.

Partai Timnas U-18 Indonesia kontra Laos memang berlangsung panas.

Sempat terjadi keributan yang melibatkan pemain kedua tim, setelah wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.

Wasit asal Kamboja, Lim Bunthoeun, langsung berlari ke arah pertahanan Indonesia begitu meniup peluit panjang.

Pemain nomor punggung 11 Laos, Lekto Louang, terlihat saling dorong dengan pemain timnas U-18 Indonesia.

Insiden tersebut pun memancing keributan yang lebih besar dan melibatkan lebih banyak pemain dari kedua tim.

Insiden mereda setelah kedua kubu bisa menenangkan emosi dan kembali ke ruang ganti.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved