Pilkada Pesawaran 2020
Koalisi Demokrat-Golkar Menguat di Pilkada Pesawaran 2020
Partai Demokrat secara resmi telah mengeluarkan surat tugas kepada Bakal Calon Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona.
Penulis: kiki adipratama | Editor: Reny Fitriani
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDARLAMPUNG - Koalisi Partai Demokrat dan Partai Golkar menguat di Pilkada Pesawaran 2020.
Partai Demokrat secara resmi telah mengeluarkan surat tugas kepada Bakal Calon Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona sebagai calon yang akan diusung Partai Demokrat di Pilkada Pesawaran tahun ini.
Baru-baru ini, Partai Golkar telah menetapkan Dendi Ramadhona berpsangan dengan Yusak yang merupakan Ketua DPD II Golkar Pesawaran.
Sekretaris DPD Demokrat Lampung Imer Darius tak membantah kabar tersebut.
Namun, pihaknya mengaku belum menerima informasi tersebut secara resmi disampaikan langsung oleh incumbent Pesawaran itu.
• Yusak Benarkan Ditunjuk Dampingi Petahana di Pilkada Pesawaran 2020
• Golkar Sodorkan Yusak Jadi Wakil Dendi di Pesawaran
• Jumlah Pemilih Pilkada Serentak 2020 Dibatasi Maksimal 500 Orang per TPS
"Ya nanti setelah yang bersangkutan (Dendi) menyampaikan secara resmi, baru kita akan komunikasikan lebih lanjut (sosok wakil)," kata Imer kepada Tribunlampung.co.id, Jumat (5/6/2020).
Diakuinya, secara resmi Partai Demokrat memang telah memberikan penugasan kepada Dendi untuk mencari sosok wakil.
Akan tetapi, jelas Imer, sejauh ini Dendi belum menyampaikan informasi siapa sosok Bakal Calon Wakil Bupati itu.
"Kita Demokrat memang memberikan tugas kepada agar segera mencari partai koalisi dan pasangan. Itu tercantum dalam surat tugas yg diberikan kepada sodara Dendi," terangnya.
"Maka, kita tunggu yang bersangkutan menyampaikan secara resmi kepada kita," tandasnya.(Tribunlampung.co.id/Kiki Adipratama)
