Tribun Lampung Selatan

Hujan Deras dan Angin Kencang Robohkan Rumah Janda di Sidomulyo

Angin kencang merobohkan rumah milik Zubaidah (43), warga Desa Siri Jaha, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, Rabu (5/8/2020) pagi.

Penulis: Dedi Sutomo | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id/Dedi Sutomo
Angin kencang merobohkan rumah milik Zubaidah (43), warga Desa Siri Jaha, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, Rabu (5/8/2020) pagi. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, KALIANDA - Angin kencang merobohkan rumah milik Zubaidah (43), warga Desa Siri Jaha, Kecamatan Sidomulyo, Lampung Selatan, Rabu (5/8/2020) pagi.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Camat Sidomulyo Rendy Eko Supriyanto mengatakan, robohnya rumah Zubaidah yang ditinggali bersama dua anaknya ini bermula saat hujan deras mengguyur pada Rabu dini hari.

Sejak hidup menjanda, Zubaidah tinggal bersama kedua anaknya.

“Dini hari hujan turun deras dengan disertai angin kencang. Selang beberapa waktu, rumah berdinding beton ini roboh pada bagian atapnya,” kata Rendy seusai meninjau lokasi pada Rabu siang.

TONTON JUGA:

Rendy menegaskan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Zubaidah dan kedua anaknya selamat karena sempat keluar rumah.

Menurut Rendy, sebelum roboh, kondisi rumah korban memang sudah retak-retak.

Hujan Deras dan Angin Kencang, Pohon Besar di Jalan Raden Inten Tumbang

Puluhan Hektare Tanaman Padi Siap Panen di Palas dan Sragi Roboh Diterpa Angin Kencang

BREAKING NEWS Diguyur Hujan, Jalan Yos Sudarso Sempat Lumpuh Akibat Terendam Banjir

BREAKING NEWS Harga Anjlok hingga Rp 950 per Kilogram, Petani Singkong di Lamteng Menjerit

Saat hujan disertai angin kencang datang, bagian atap rumah langsung roboh.

“Tadi pagi pihak desa dan masyarakat telah membantu untuk membersihkan puing-puing rumah yang roboh,” ujar Rendy.

Ia menambahkan, Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto pun telah meninjau langsung ke lokasi. (Tribunlampung.co.id/Dedi Sutomo)

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved