Anak-anak Muda Terkaya di Dunia

Tahun 2016, Katharina mengendarai Audi bekas yang dia beli sebagai pengganti Volkswagen Golf yang sebelumnya dikendarai oleh neneknya.

Editor: Romi Rinando
Instagram @kyliejennerKylie
Jenner saat mengunjungi kantor Kylie Cosmetics. 

Saat ini, Alexandra Andresen adalah penunggang kuda profesional yang telah memenangkan beberapa penghargaan dressage internasional. Dia disponsori oleh merek berkuda Kingsland dan Samshield.

Sementara itu, Katharina lebih mungkin mengikuti jejak ayahnya menjalankan bisnis keluarga, meskipun ayahnya tidak berniat memaksa putrinya terlibat dalam bisnis.

"Saya akan memberi mereka kesempatan untuk memilih sebagai manusia dan bukan sebagai robot yang telah diprogram sebelumnya," kata Johan Andresen.

Katharina dilaporkan belajar ilmu sosial di Amsterdam University College dan magang dengan Ernst & Young. Saat ini, dia bekerja sebagai koordinator pemasaran di perusahaan perlengkapan olahraga Norwegia, Brav, yang dimiliki oleh perusahaan investasi keluarganya.

Bisnis keluarganya disebut Ferd, merupakan perusahaan investasi yang memiliki dana lindung nilai bersama dengan berbagai kepemilikan ekuitas swasta dan aset real estat.

Keluarga Andresen sebelumnya menghasilkan uang sebagai salah satu produsen rokok terkemuka di Skandinavia, sejak tahun 1849. Namun keluarga tersebut menjual saham tembakau mereka pada tahun 2005 dengan harga hampir 500 juta dollar AS.

Kakak beradik Andresen masing-masing memiliki 42,2 persen saham Ferd, sementara ayah mereka masih menjalankan perusahaan.

Kepemilikan mereka di Ferd menjadi diketahui publik ketika mereka masing-masing berusia 17 tahun, karena otoritas pajak Norwegia menerbitkan angka pengembalian pajak untuk warga negara setelah mereka mencapai usia legal.

 Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anak-anak Muda Terkaya di Dunia Sebelum Kylie Jenner, Siapa Mereka? "

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved