Kabar Artis
Nasehat Iis Dahlia untuk Betrand Peto dalam Menghadapi Netizen
Pedangdut Iis Dahlia kemudian berpesan kepada Betrand terkait menghadapi netizen.
"Makanya kalau kita baca terus, alam sadar kita akan mengikuti, makanya lebih baik enggak," ujar Sarwendah.
"Tapi kalau umpamanya mau ngetes mental, lu baca deh komentar netizen," balas Iis terbahak.
Melanjutkan hal tersebut, Ruben kemudian buka suara soal alasannya tidak memberikan sosial media pada Betrand.
Menurut Ruben, persoalan tersebut juga terkait masalah waktu.
Pasalnya, Betrand adalah sosok yang mudah memikirkan satu hal dengan mendalam.
"Kapan tiba saatnya, itu nanti akan jadi bahan perundingan sama Wendah, kapan dia diperbolehkan," kata Ruben.
"Karena dia tipe yang gampang kepikiran," jelasnya.
• Artis Iis Dahlia Klarifikasi Isu Keretakan Rumah Tangga Rizki DAcademy dan Nadya Mustika
• Karyawan Baim Wong Diinterogasi Pak RT dan Warga saat Syuting
"Persis kayak Devano," sahut Iis Dahlia.
Ruben pun menyampaikan bahwa nanti bila waktunya tiba, Betrand tetap akan diberikan gadget dan sosial media seperti anak-anak lain.
"Jadi buat yang nanya kapan Onyo dibeliin gadget, kapanpun ayahnya bisa beliin," ungkap Ruben.
"Tapi menurut aku, di usianya sekarang ini dia harus tumbuh kembang sesuai dengan umurnya," tuntasnya. (Tribunwow.com/Rilo Pambudi)
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul "Betrand Peto Diberi Wejangan Iis Dahlia soal Sosial Media, Ruben Onsu: Dia Tipe Gampang Kepikiran"
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/artis-iis-dahlia-klarifikasi-isu-keretakan-rumah-tangga-rizki-dacademy-dan-nadya-mustika-2.jpg)