Pilkada Bandar Lampung 2020

Ada Temuan Data Ganda, KPU Bandar Lampung Siap Perbaiki

Komisioner KPU Bandar Lampung Divisi Data dan Informasi Ika Kartika nengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti temuan-temuan Bawaslu sesuai dengan sura

Penulis: kiki adipratama | Editor: Daniel Tri Hardanto
Tribunlampung.co.id/Kiki
Komisioner KPU Bandar Lampung Divisi Data dan Informasi Ika Kartika. 

Laporan Reporter Tribunlampung.co.id Kiki Adipratama

TRIBINLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - KPU Bandar Lampung mengaku siap memperbaiki data daftar pemilih sementara (DPS).

Komisioner KPU Bandar Lampung Divisi Data dan Informasi Ika Kartika nengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti temuan-temuan Bawaslu sesuai dengan surat rekomendasi perbaikan.

"Iya kita dapat hasil dari Bawaslu dan segera kita tindak lanjuti," ujar Ika Kartika, Jumat (25/9/2020).

Kendati demikian, dalam proses perbaikan tersebut pihaknya akan menyandingkan temuan Bawaslu dengan data KPU Bandar Lampung.

Menurut Ika, KPU Bandar Lampung juga memiliki data-data nama dan alamat yang jelas untuk disandingkan.

"Kita juga punya data dan kita sinkronisasi nanti. Saya bersyukur adanya temuan ini. Artinya nanti kita lihat seperti apa hasilnya," jelas Ika Kartika.

1.892 Data Ganda dan 177 TMS dalam DPS, Bawaslu Bandar Lampung Layangkan Surat Perbaikan ke KPU

Bawaslu Sebut Pengundian Nomor Urut oleh KPU Bandar Lampung Belum Sesuai SOP Protokol Kesehatan

"Sehingga, dalam penetapan DPT nantinya akan data-datanya valid dan bisa dipertanggungjawabkan," imbuh Ika Kartika.

Ika mengungkapkan, selama proses masa tanggapan dan masukan sejak 19 September sudah ada beberapa masyarakat yang mendatangi posko-posko PPK dan PPS.

Mereka mengakui tidak berada di rumah pada saat pencocokan dan penelitian (coklit) berlangsung.

"Sudah ada laporan dari beberapa teman-teman PPK. Alhamdulillah ada 10 orang masyarakat yang mengajukan. Mereka mengakui saat coklit mereka sedang di luar, ada yang kerja," terang Ika Kartika.

Sebelumnya, Bawaslu Bandar Lampung menemukan data pemilih ganda sebanyak 1.892 dalam daftar pemilih sementara (DPS).

Data pemilih ganda tersebut tersebar di 20 kecamatan se-Kota Bandar Lampung.

Ketua Bawaslu Bandar Lampung Candrawansah mengatakan, data ganda tersebut menjadi atensi pengawas pemilu.

"Temuan kami secara keseluruhan ada 1.892 data ganda di 20 kecamatan se-Kota Bandar Lampung," ujar Candrawansah, Jumat (25/9/2020).

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved