Kabar artis
Ria Ricis Geser Baim Wong dan Atta Halilintar, di Daftar Youtuber Berpenghasilan Tertinggi Indonesia
Pemilik akun Youtube Baim Paula ini diperkirakan mendapatkan penghasilan US$ 22 ribu-US$ 351,5 ribu dalam sebulan terakhir.
3. Baim Wong
4. Raffi Ahmad
5. Atta Halilintar
Menariknya, sebelum data ini keluar, hal ini sempat diprediksi Atta Halilintar.
Bahkan, kekasih Aurel Hermansyah itu telah menyebut Deddy Corbuzier yang berdasar hitungannya berpenghasilan tertinggi.
Awalnya, Atta Halilintar bantah penghasilan YouTube-nya mencapai 23 miliar dalam sebulan.
Hal itu terekam dalam video di kanal YouTube Helmy Yahya Bicara yang diunggah pada (7/8/2020) lalu.
Dia pun menyebut hal itu hanya gosip.
YouTube menjadi platform media yang banyak digandrungi orang dalam beberapa tahun terakhir.
Tak hanya wadah untuk mengekspresikan diri melalui video, YouTube juga memberikan keuntungan materi yang cukup menjanjikan.
Atta Halilintar menjadi YouTuber Indonesia yang memiliki jumlah subscriber tertinggi.
Sulung dari keluarga Gen Halilintar tersebut saat ini memiliki 25 juta lebih subscriber.
Atta pun mampu meraup penghasilan besar dari YouTube kendati tak pernah secara gamblang ia ungkapkan.
Namun baru-baru ini, pria berusia 25 tahun itu akhirnya membeberkan hal tersebut.
Awalnya Helmy menyebut Atta meraup penghasilan 23 miliar dari YouTube.