Kabar Artis
Buntut Harta Gono-gini Lina, Teddy Sewa 10 Pengacara Hadapi Putri Delina
Teddy menuding Putri Delina diam-diam mengambil semua berkas harta warisan mendiang ibunya, Lina Jubaedah.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Hubungan Teddy dengan keluarga Sule memasuki babak baru.
Terkini, Teddy dan Putri Delina berseteru buntut harta gono-gini Lina.
Diketahui, Teddy menuding Putri Delina diam-diam mengambil semua berkas harta warisan mendiang ibunya, Lina Jubaedah.
Ngaku pilih urus anak semata wayangnya, mendadak Teddy justru kembali menyinggung soal harta gono-gini mendiang Lina Jubaedah.
Dilansir dari kanal YouTube SCTV, Senin (2/11/2020), Teddy bahkan menyebut putri Delina telah mengambil semua berkas warisan Lina.
Tak hanya itu, Teddy juga menyebut putri Sule tersebut mengambil berkas harta gono-gini Lina secara diam-diam tanpa izinnya.
Merasa tak dihargai, Teddy langsung melaporkan hal itu pada pengacaranya.
Tak tanggung-tanggung, suami Lina Jubaedah ini meminta 10 pengacaranya untuk mengurus soal harta warisan mendiang istrinya tersebut.
"Kalau omongan sih enggak ada, tapi pas udah diambil baru Teh Putri text," kata Teddy.
Baca juga: Terungkap Peran Bunda Dalam Kasus Penembakan Polisi di Medan
Baca juga: Debat Seru Rocky Gerung Vs Fadjroel Rachman dan Kapitra Ampera di ILC TV One
"Bahwa semua deposit, file harta gono-gini udah diambil semua."
"Jadi enggak ada omongan sama sekali," lanjutnya.
Karena itu, Teddy mengaku bakal segera menyerahkan urusan harta gono-gini tersebur pada pengacaranya.
Ia mengatakan kini ingin fokus membesarkan anak hasil pernikahannya dengan Lina.
"Kalau dibawa semua saya juga sudah serahin ke lawyer, mungkin nanti biar lawyer yang urus," ucap Teddy.
"Biar saya urusin si dedek aja."
Teddy selanjutnya kembali menegaskan tak lagi menyimpan berkas maupun harta gono-gini yang sejak awal sudah mereka rebutkan.
"Jadi kalau nantinya takut ramai lagi masalah harta gono-gini, yang jelas harta gono-gini udah ada di Teh Putri," kata Teddy.
"Kalau ada utang piutang atau masalah yang ada hubungannya dengan almarhum istri saya bisa ditanyain ke Teh Putri."
Baca juga: Kesal Rizky Febian Tak Segera Bahas Pembagian Harta Warisan Lina, Teddy Nekat Sewa Pengacara
"Kelanjutan buat harta gono-gini udah saya serahin ke lawyer."
Hingga kini, ia mengaku belum menerima kembali niatan baik keluarga Sule mengembalikan boks harta gono-gininya dengan Lina.
"Cuma sampai sekarang enggak ada kelanjutannya."
"Harta gono-gini udah ada di Teh Putri, deposite box-nya udah diambil semuanya," tandasnya.
Sule Sindir Menohok
Sule menyindir sikap suami mendian Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana dalam mengurus harta warisan almarhum.
Seperti diketahui, sepeninggalan Lina Jubaedah ada sejumlah harta warisan yang harus diurus pembagiannya.
Menanggapi peninggalan tersebut, Teddy Pardiyana memutuskan menggandeng 10 pengacara sekaligus.
Dilansir TribunWow.com, Sule sebagai mantan suami Lina Jubaedah kemudian menanggapi sikap Teddy.
"Ya, biarin aja, itu 'kan hak dia," kata Sule, seperti dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, diunggah Rabu (11/3/2020).
"Itu urusan anak-anak," tambahnya tegas.
Komedian ini menyebutkan pembagian hak waris adalah urusan dan tanggung jawab Teddy sebagai suami Lina Jubaedah.
"Teddy yang mempertanggungjawabkan semuanya karena semuanya aset ada di Teddy semua," jelas Sule.
Ia juga enggan membahas rincian harta warisan yang dimiliki mantan istri yang diceraikannya pada 2018 itu.
"Yang tahu Teddy sama mamanya almarhum," kata artis bernama lengkap Entis Sutisna ini.
Menurut Sule, dirinya telah menyerahkan harta gono-gini kepada Lina Jubaedah setelah perceraian.
"Tanya sama mamanya almarhum sama keluarga, kalau semua harta yang sudah saya kasih, dari mulai tanah, rumah, dan lain-lain," jelas pelawak kelahiran 1976 ini.
Ia juga tampak enggan ikut campur dalam urusan pembagian harta warisan.
"Saya sudah tidak mau ikut campur karena harta itu tidak bisa dibawa mati," tegas Sule.
"Udah, biarin aja, jadi enggak ada urusan untuk saya," lanjut ayah empat anak ini.
Mengenai tindakan Teddy yang membawa 10 pengacara untuk mengurus masalah harta warisan, Sule mempertanyakan sikap itu.
"Mungkin dia mengamankan diri?" ucap Sule.
"Kenapa harus bawa pengacara kalau tidak ada apa-apa?" lanjut ayah penyanyi Rizky Febian ini.
Meskipun begitu, ia tidak khawatir dengan keputusan Teddy untuk melibatkan kuasa hukum.
Pasalnya Sule merasa sudah tidak ada urusan dengan harta mendiang mantan istrinya.
"Silakan aja, mungkin nanti ada bukti-buktinya dari keluarga alhmarhum dan yang lain-lain," ucap komedian berusia 43 tahun itu.
"Cuma di sini saya tidak mau ikut campur," tegas Sule.
Ia menyiratkan mengetahui segala hal tentang warisan yang ditinggalkan Lina Jubaedah.
"Saya juga tidak mau ngorek-ngorek tentang hal-hal yang sudah ada walaupun saya tahu di mana aja hartanya, apa aja hartanya," kata Sule.
"Tapi saya tidak mau untuk ikut campur dalam hal itu," tambahnya.
Sule menambahkan anak-anaknya sebetulnya tidak meributkan urusan harta warisan mendiang ibunda mereka.
"Anak-anak juga santai aja, karena saya tidak mengajarkan untuk memperebutkan atau mempermasalahkan harta," tegas dia. (TribunWow.com)
sumber: Tribun Style
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/teddy-ungkap-putri-delina-diam-diam-ambil-semua-berkas-ungkit-lagi-soal-gana-gini.jpg)