Kasus Corona di Metro
3 Kasus Baru Covid-19 di Metro, Tembus 124 Kasus
Misnan mengatakan, tiga kasus penambahan baru merupakan anggota keluarga dan hasil tracing dari pasien positif.
Laporan Reporter Tribunlampung.co.id Indra Simanjuntak
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, METRO - Tiga warga Kota Metro kembali menambah daftar kasus positif Covid-19.
Hingga saat ini kasus terkonfirmasi tercatat sebanyak 124 orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Metro Misnan mengatakan, tiga kasus penambahan baru merupakan anggota keluarga dan hasil tracing dari pasien positif.
Dijelaskannya, pasien nomor 122 berinisial SP, usia 32 tahun, warga Hadimulyo Barat, Metro Pusat, yang merupakan suami dari pasien nomor 73 berinisial MNH.
Pasien diswab pada 11 November dan pada 19 November dinyatakan positif Covid-19.
Baca juga: Pasien Covid-19 di Metro Meninggal Dunia, Punya Riwayat Diabetes dan Ginjal
Baca juga: Ada 17 Kasus Baru di Metro, Termasuk Klaster Keluarga
"Untuk pasien nomor 123 berinisial GAS, usia 32 tahun, warga Iringmulyo, Metro Timur. Pasien ini merupakan anak mantu dari pasien nomor 75 berinisial S. Dan dinyatakan positif setelah melakukan swab," terangnya, Jumat (20/11/2020).
Sementara pasien nomor 124 berinisial C, usia 41 tahun, warga Iringmulyo, Metro Timur merupakan istri dari pasien nomor 78 berinisial AS.
Pasien diswab pada 11 November dan pada 19 November dinyatakan positif.
Misnan menambahkan, agar masyarakat Kota Metro untuk terus menerapkan protokol kesehatan 3 M.
Yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan air mengalir ditambah menjaga kebugaran. (Tribunlampung.co.id Indra Simanjuntak)
Kasus Corona di Metro
positif Covid-19
Misnan
berita lampung hari ini
berita terbaru Lampung
Tribunlampung.co.id
Kasus Positif Covid-19 di Metro Tambah 5, Ada Ibu dan Anak Kerja di Pabrik Beras |
![]() |
---|
Nakes RSUD Ahmad Yani Metro Meninggal Dunia karena Covid-19, Wahdi Beri Penghormatan Terakhir |
![]() |
---|
Kasus Positif Covid-19 di Metro Tembus 700 Kasus |
![]() |
---|
Kasus Covid-19 di Metro Bertambah 4, Ada Pelajar SMP |
![]() |
---|
13 Pasien Menambah Jumlah Kasus Covid-19 di Metro, Ada Klaster Keluarga |
![]() |
---|