Bandar Lampung
LKPJ Wali Kota Bandar Lampung Tahun 2020, Beberapa Catatan dari Anggota Dewan
DPRD Kota Bandar Lampung menggelar rapat paripurna terkait laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) dari Wali Kota Bandar Lampung, Senin.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandar Lampung menggelar rapat paripurna terkait laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) dari Wali Kota Bandar Lampung, Senin (25/2/2021).
Berdasarkan pantauan, paripurna dihadiri oleh eksekutif dan legislatif sekup kota setempat.
Catatan mengenai pendapatan dan belanja daerah tahun 2020 menjadi perhatian jajaran dewan.
Belanja daerah Kota Bandar Lampung pada tahun 2020 hanya terealisasi 67,50 persen.
Nominalnya, belanja daerah pada tahun anggaran 2020 dianggarkan Rp 3.151.759.065.389,08 dan dapat direalisasikan sebesar Rp 2.127.384.514.651,98.
Sementara, pendapatan daerah pada tahun anggaran 2020 dianggarkan sebesar Rp 3.045.487.279.415,00 dan dapat terealisasi sebesar Rp 2.138.699.072.602,73.
Atau mencapai 70,23 persen.
"Untuk itu, ke depan perlu strategi yang lebih inovatif sesuai dengan potensi daerah," kata Mungliana Susanto, anggota Komisi IV DPRD Kota Bandar Lampung.
Selain itu, catatan lain juga diutarakan terkait dengan keamanan dan ketersediaan ruang terbuka hijau.
Selanjutnya, catatan tahunan lain diberikan apresiasi kepada wali kota dua periode itu.
LKPJ
LKPJ Wali Kota Bandar Lampung
LKPJ 2020
DPRD Bandar Lampung
Herman HN
berita Bandar Lampung terbaru
berita Bandar Lampung hari ini
Tribunlampung.co.id
Flyover Sultan Agung Ditarget Selesai Pertengahan Maret 2021 |
![]() |
---|
Satgas Covid-19 Lampung Bubarkan Kerumunan Massa di 8 Tempat Usaha |
![]() |
---|
Badri Tamam Diperkirakan Akan Isi Kekosongan Wali Kota Bandar Lampung 17 Februari 2021 |
![]() |
---|
BMKG Minta Warga Lampung Waspada Gempa Kembar, Bisa Jadi Baru Awalan |
![]() |
---|
BPKAD Pastikan ASN Bandar Lampung Telah Terima Gaji Sejak Kamis 11 Februari 2021 |
![]() |
---|