UMKM Lampung
Kuliner Lampung, Kisah Soleha Produksi Kulit Lumpia hingga 2.500 Lembar per Hari
Solehan, pelaku UMKM kulit lumpia di Tanggamus, memulai usahanya seusai bekerja di tempat serupa di Pringsewu.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, TANGGAMUS - Solehan, pelaku UMKM kulit lumpia di Pekon Gisting Bawah, Kecamatan Gisting, Tanggamus, memulai usahanya seusai bekerja di tempat serupa di Pringsewu.
Saat ini usaha tersebut sudah dijalani empat tahun, dan itu terus dipertahankan karena kemampuannya serta tetap tingginya permintaan.
"Dulu pernah kerja buat kulit lumpia lima bulan terus usaha bikin sendiri. Pilihan usaha ini karena kemampuannya usaha ini," ujar Solehan, Minggu.
Saat ini dirinya rutin memproduksi kulit lumpia sebanyak 2.500 lembar.
Lantas dikemas dengan satu kemasan plastik isi sepuluh lembar. Maka sehari rutin produksi 50 bungkus.
Merek kulit lumpia produksi Solehan adalah ARN, singkatan nama keponakannya. Dengan harga Rp 10 ribu perbungkusnya.
Produk ini lebih mengarah ke bahan baku. Sebab kulit lumpia bisa untuk membuat pisang coklat, risol, martabak telur, lumpia krispi, dan lainnya
"Kalau itu terserah pembuat makanan yang lainnya mau dibuat apa. Sebab kulit lumpia ini bisa untuk dibuat makanan apa saja," kata Solehan.
Untuk membuat kulit lumpia bahan yang digunakan terigu, garam, pengembang atau bubuk soda. Dan bisa bertahan sampai tiga hari.
"Modelnya cuma buat lingkaran saja, kalau dari saya ukurannya sudah standar tapi kadang ada yang pesan lingkarannya lebih kecil," kata Solehan.
Usaha ini dijalankan bersama istri dan anggota keluarga lain serta tetangganya.
Lantas untuk penjualan, selama ini di sekitaran Gisting, Kota Agung sampai ke Bengkunat, di Pesisir Barat. Pembelinya adalah orang membuat usaha makanan atau masyarakat biasa. ( Tribunlampung.co.id / Tri Yulianto )
Kebun Edukasi Makin Sejuk Sambil Nikmati Es Lambe Turah |
![]() |
---|
Kuliner Lampung, Kedai n Cake's Lubna di Mesuji Jual Kue Ulang Tahun Mulai Rp 50 Ribuan |
![]() |
---|
Pria Asal Lampung Timur Raup Jutaan Rupiah dari Menjual Ikan Cupang |
![]() |
---|
Kuliner Lampung, Nikmatnya Sate Padang Uda Pendi, Bumbunya Asli Padang |
![]() |
---|
Kuliner Lampung, Asyiknya Ngopi Sembari Menikmati Live Music di Balik Bukit Coffe and DinnerĀ |
![]() |
---|