Berita Nissa Sabyan
Nissa Sabyan Muncul Perdana Usai Isu Hamil, Netizen Salah Fokus ke Perutnya
Setelah sekian lama tak terlihat, Nissa Sabyan pun akhirnya muncul. Ia diketahui menghadiri acara pernikahan. Namun, warganet fokus ke perutnya.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Setelah sekian lama tak terlihat di depan publik pasca isu perselingkuhan dengan Ayus Sabyan, Nissa Sabyan akhirnya muncul.
Ia terlihat menghadiri sebuah momen pernikahan setelah isu hamil menerpanya belum lama ini.
Potretnya itu ia bagikan melalui unggahan Instastory di akun Instagramnya @nissa_sabyan.
Berbalut kebaya berwarna cokelat pastel, Nissa Sabyan tampak bahagia saat berfoto bersama pengantin.
Tak hanya itu, dalam unggahan video di akun @senja_fotografi, bahkan terlihat cuplikan Nissa Sabyan menyumbangkan lagu di dalam acara tersebut.
Belakangan diketahui, acara pernikahan ini dilangsungkan Sabtu (3/4/2021) lalu.
Sayang, banyak netizen yang salah fokus dengan penampilan perdana Nissa Sabyan.
Alih-alih fokus pada busananya, warganet justru lebih tertarik dengan perut Nissa.
Hal itu pun tanpa segan mereka tuturkan di dalam kolom komentar akun @senja_fotografi.
"Jahat banget gua fokus ke perut."