Artis Terjerat Kasus Narkoba
Artis Inisial JS yang Ditangkap Polisi Ternyata Jeff Smith
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan Jeff Smith ditangkap polisi karena narkoba, saat dihubungi awak media.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID, JAKARTA - Artis sinetron inisial JS yang ditangkap polisi karena kasus narkoba ternyata adalah Jeff Smith.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus membenarkan Jeff Smith ditangkap polisi karena narkoba, saat dihubungi awak media.
Diketahui, Jeff Smith dikenal publik setelah membintangi sinetron Putri Untuk Pangeran.
"Iya benar (Jeff Smith)," ujar Yusri Yunus saat dihubungi awak media, Kamis (15/4/2021).
Namun, Yusri Yunus masih enggan memberikan keterangan lebih lanjut terkait Jeff Smith ditangkap polisi karena narkoba.
Saat ini JS alias Jeff Smith masih menjalani pemeriksaan oleh pihak kepolisian Polres Metro Jakarta Barat.
"Nanti, nanti kita masih pendalaman," jelasnya singkat.
Sekedaf informasi, Jeff Smith diamankan pada Kamis pukul 03.00 WIB dini hari.
Barang bukti berupa narkoba ditemukan di dalam kendaraan pribadi JS.
Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo mengungkap penangkapan terhadap satu publik figur inisial JS.
Tak sendiri, artis muda berusia 23 tahun itu ditangkap bersama salah seorang rekannya.
"Ya benar, kami baru saja mengamankan seorang public figure berinisial JS bersama satu orang rekan kerjanya " kata Kombes Pol Ady Wibowo pada wartawan.
Ady Wibowo mengatakan, JS ditangkap polisi di satu basecamp managemen di sekitar Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Selain mengamankan JS, polisi juga mendapatkan barang bukti narkoba didekat tempat tersebut.
Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Ronaldo Maradona Siregar mengatakan, saat diamankan JS tidak sendiri.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/artis-inisial-js-yang-ditangkap-polisi-ternyata-jeff-smith.jpg)