Apa Itu
Apa Itu Tenses dalam Bahasa Inggris
Simak penjelasan tentang apa itu tenses, termasuk tentang macam-macam tenses dan contoh tenses
Penulis: Virginia Swastika | Editor: Resky Mertarega Saputri
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Dalam bahasa Inggris, seringkali kita mendengar tentang tenses.
Tapi sudah tahu belum apa itu tenses? Berikut adalah penjelasannya!
Melansir dari laman Grammarly, tenses adalah bentuk kata kerja yang menunjukkan waktu.
Fungsi tenses adalah untuk menjelaskan waktu suatu kejadian, apakah masa lalu, masa kini, atau masa depan.
Umumnya, ada tiga jenis tenses yang pelu dikuasai, yaitu past tense, present tense, dan future tense.
Dari ketiga waktu itu, nantinya bisa diturunkan lagi menjadi 16 tenses.
Berikut ini adalah macam-macam tenses dan contoh tenses dalam bahasa Inggris yang dilansir dari Kompas.com (12/8/2020).
1. Simple Present Tense
Simple Present Tense digunakan untuk menyatakan kebiasaan, kebenaran, atau kondisi sekarang.
Sedangkan rumus Simple Present Tense adalah Subject + Verb (vI) + es/es.
Berikut adalah contoh kalimat yang menggunakan Simple Present Tense: I play soccer every week.
2. Present Continuous
Present Continuous berfungsi untuk menyatakan peristiwa atau kegiatan yang sedang berlangsung saat dibicarakan. Bisa sekarang, hari ini, atau sekitar sekarang.
Sementara rumus Present Continuous adalah Subject + is/am/are + Verb(+ing)
Contohnya, I’m playing soccer.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/tenses.jpg)