Artis Korea
Biodata Chen EXO, Pernah Kuliah di Jurusan Periklanan
Berikut, Biodata Chen EXO. Kim Jong Dae atau Chen adalah member boy group KPop EXO yang sempat bersolo karier.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID – Kim Jong Dae atau Chen adalah member boy group KPop EXO yang sempat bersolo karier. Berikut, Biodata Chen EXO.
Sempat bersolo karier, Chen masuk kembali menjadi member EXO sebagai salah satu penulis lagu 'Promise'.
Selain itu, Chen EXO juga langganan isi OST Drama Korea.
Memiliki nama lengkap Kim Jong Dae, Chen EXO merupakan penyanyi sekaligus penulis lagu asal Korea Selatan.
Dalam profil Chen EXO, ia lahir di Daejeon, 21 September 1992.
Baca juga: Biodata Lesti Kejora, Dilamar Rizky Billar
Chen bergabung di EXO, tepatnya EXO-M dan berperan sebagai vokalis utama.
Chen EXO diketahui pernah mengenyam pendidikan di Hanyang Cyber University dan mengambil jurusan media periklanan pada 2017.
Rupanya, kegemaran Chen EXO pada dunia tarik suara sudah ada sejak kecil.
Bahkan, ia sampai mengikuti kelas menyanyi di sebuah akademi musik saat SMA.
Dalam Biodata Chen EXO, Kemampuan bernyanyi yang sudah terlatih itu pun akhirnya Chen jadikan bekal untuk mengikuti audisi di agensi Korea Selatan, termasuk SM Entertaiment.
Baca juga: Biodata Denise Chariesta, Selebgram Berkonflik dengan Dewi Perssik
Beruntung, Chen EXO berhasil lolos audisi dan menjadi trainee SM Entertainment pada Mei 2011.
Dalam waktu singkat, Chen kemudian debut bersama grupnya, EXO pada 8 April 2012.
Berdasarkan profil Chen EXO, pria berdarah Korea Selatan ini juga aktif menghadiri berbagai kegiatan yang berhubungan dengan EXO maupun sub unitnya, seperti EXO-M, EXO-CBX, dan SM The Ballad.
Hingga pada Juli 2014, Chen EXO akhirnya memutuskan untuk memulai karier solonya.
Ia debut dengan lagu 'The Best Luck' yang menjadi soundtrack drama It's Okay It's Love.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/biodata-chen-exo-salah-satu-member-exo-sebagai-penyanyi-sekaligus-penulis-lagu.jpg)