Apa Itu

Apa Itu Paru-paru

Selama ini Paru-paru dipahami sebagai organ pernapasan pada manusia. Lantas, sebenarnya apa itu paru-paru?

Penulis: Kiki Novilia | Editor: Kiki Novilia
Kolase Kompas.com / Facebook Moh Ramadhani Soeroso
Ilustrasi. Apa itu paru-paru 

3. Macam-macam penyakit paru-paru

Paru-paru tak terlepas dari beragam penyakit yang bisa menyerang.

Melansir dari alodokter.com, Jumat, 18 Juni 2021, berikut ini adalah macam-macamnya.

- Tuberkulosis

Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit paru-paru yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis.

Bakteri ini tidak hanya menyerang paru-paru, tapi juga bisa menyebar ke bagian tubuh lain, seperti tulang, kelenjar getah bening, sistem saraf pusat, dan ginjal.

Bakteri TBC menyebar di udara melalui percikan dahak atau cairan dari saluran pernapasan penderitanya, misalnya saat batuk atau bersin.

- Pneumonia

Pneumonia adalah infeksi yang menyebabkan kantung-kantung udara di dalam paru menjadi meradang dan membengkak.

Pneumonia sering kali disebut dengan paru-paru basah, sebab pada kondisi ini, paru-paru bisa dipenuhi oleh cairan atau nanah.

Penyebab pneumonia adalah infeksi bakteri, virus, atau jamur.

Penularan infeksi ini terjadi melalui udara yang terkontaminasi kuman dari penderita yang bersin atau batuk.

- Bronkitis

Bronkitis adalah peradangan yang terjadi pada percabangan saluran udara yang menuju ke paru-paru atau bronkus.

Penyebab yang paling sering adalah infeksi virus.

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved