Artis Korea
Kai EXO Buka Artist Class, Begini Cara Daftarnya
Sejak member mulai memasuki wamil, member EXO mulai mnejalani aktivitas individu seperti Kai EXO buka Artist Class untuk umum.
Penulis: Reni Ravita | Editor: Noval Andriansyah
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Sejak member mulai memasuki wamil, member EXO mulai mnejalani aktivitas individu seperti Kai EXO buka Artist Class untuk umum.
Kai EXO buka Artist Class untuk mengajarkan koreografi lagu Mmmh miliknya.
Hal itu disampaikan langsung oleh akun instagram @edkpop.official Senin (28/6/2021).
Nantinya Kai EXO akan dibantu oleh ED LIVE dalam Artist Classnya.
Artist Class Kai EXO akan dibuka pada 4 Juli 2021 pukul 12.00 KST atau 14.00 WIB.
Baca juga: Chanyeol EXO Wamil, Tetap Unggah Video YouTube Setiap Tanggal 26
Untuk pendaftaran Artist Class Kai EXO akan dimulai pada hari ini Rabu (30/6/2021).
Berikut cara pendaftaran Artis Class Kai EXO.
1. Kunjungi laman https://edkpop.com/en-us/artistclass
2. Buka bagian Artist Class
3. Lalu daftar dan lakukan pembayaran
Baca juga: Song Kang dan Han So Hee Pamerkan Chemistry Adegan Romantis di Nevertheless
Dalam waktu 24 jam setelah pembelian, nantinya akan dikirim email konfirmasi bersama dengan
tautan untuk mendaftarkan tiket dan mengajukan pertanyaan untuk tanya jawab dengan artis.
Untuk menghadiri Kelas Langsung, harus menginstal Zoom di komputer Anda.
Paket Zoom tidak berbayar tambahan.
Untuk kelas hanya dapat diakses melalui satu perangkat saja.
Setiap pembelian hanya mendapatkan satu perangkat akses.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/kai-exo-buka-artist-class-begini-cara-daftarnya.jpg)