Berita Bola Euro 2021

JADWAL Euro 2020 Inggris vs Denmark, Prediksi Susunan Pemain dan Sindiran Pelatih

Simak, jadwal Euro 2020 Inggris vs Denmark, prediksi susunan pemain kedua tim dan sindiran pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand.

Penulis: Hurri Agusto | Editor: Noval Andriansyah
NAOMI BAKER / POOL / AFP
Ilustrasi. Simak, jadwal Euro 2020 Inggris vs Denmark, prediksi susunan pemain kedua tim dan sindiran pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand. 

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Berikut, jadwal Euro 2020 Inggris vs Denmark, prediksi susunan pemain kedua tim dan sindiran pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand, ke Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson.

Diketahui, laga Inggris vs Denmark bakal bertanding pada jadwal semifinal Euro 2020.

Adapun laga Inggris vs Denmark diagendakan berlangsung di Stadion Wembley, Inggris, Kamis 8 Juli 2021, dengan jam tayang Euro 2020 mulai pukul 02.00 WIB. 

Untuk tayangan live Euro 2020 dapat disaksikan melalui link live streaming Euro 2020 di RCTI dan Mola TV.

Menjelang babak semifinal Euro 2020, pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand memberikan sindiran kepada Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson.

Baca juga: Jadwal Semifinal Euro 2020, Prediksi Susunan Pemain Inggris vs Denmark

Sindiran tersebut terkait peraturan penonton Denmark di dalam Stadion Wembley.

Diketahui, Suporter timnas Denmark teracam tak bisa mendukung skuad berjuluk "Tim Dinamit" secara langsung di Wembley.

Ilustrasi.
Ilustrasi. Simak, jadwal Euro 2020 Inggris vs Denmark, prediksi susunan pemain kedua tim dan sindiran pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand. (OZAN KOSE / POOL / AFP)

Hal tersebut lantaran negara Denmark kini tengah menjadi daftar kuning penyebaran Covid-19 oleh pemerintah Inggris.

Pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand pun menanggapi persoalan tersebut dan berharap Boris Johnson akan membatalkan larangan kunjungan bagi turis Denmark ke Inggris.

Hjulmand berpendapat larangan tersebut akan memblokir akses pendukung timnas Denmark yang dinilai sangat penting bagi para pemain asuhannya.

Baca juga: Jadwal Semifinal Euro 2020, Head To Head Italia vs Spanyol

"Kami berharap Boris Johnson memberikan akses ke ribuan penggemar Denmark,” kata Hjulmand dikutip MetroUk (7/7/2021).

"Saya harap mereka bisa datang tetapi mari kita tunggu dan lihat," lanjutnya.

Selain itu, Hjulmand juga mengatakan bahwa teriakan pendukung dari tribun akan sangat mempengaruhi mental pemainnya dan memberikan energi yang lebih.

"Kami tahu berapa banyak yang telah mereka lakukan untuk sampai di sini dan mendukung kami," ujar Kasper Hjulmand.

"Mereka adalah alasan besar mengapa kami bisa sekali lagi muncul, mengejutkan orang-orang dan bermain dengan begitu banyak energi," tambahnya

"Dukungannya sangat, sangat membantu," imbuhnya

Diketaui, Timnas Denmark sendiri hanya memiliki kuota sekitar 5.000 kursi dari total 60.000 penonton yang akan memenuhi Wembley.

Oleh sebab itu, perbedaan jumlah yang signifikan itu pula yang menjadi sorotan pelatih Denmark tersebut.

Di sisi lain, Timnas Denmark yang dianggap tim kuda hitam secara mengejutkan bisa lolos hingga babak semifinal Euro 2020.

Lolosnya Denmark ke fase Semifinal Euro 2020, tentu membuat Kasper Dolberg dkk memiliki harapan besar untuk mengulangi sejarah di Euro 1992.

Akan tetapi Timnas, Denmark masih harus melakoni laga hidup mati melawan Inggris, sebelum bertemu pemenang dari Italia vs Spanyol untuk meraih gelar juara di Euro 2020.

Prediksi Susunan Pemain Inggris Vs Denmark

Timnas Inggris (4-2-3-1): Pickford (GK); Walker, Stones, Maguire, Shaw; Rice, Phillips; Sancho, Mount, Sterling; Kane.

Pelatih: Gareth Southgate

Timnas Denmark (3-4-3): Schmeichel (GK); Christensen, Kjær, Vestergaard; Wass, Højbjerg, Delaney, Mhle; Braithwaite, Dolberg, Damsgaard

Pelatih: Kasper Hjulmand

Mengingat pertandingan antara Inggris Vs Denmark hanya tinggal hitungan hari, simak jadwal Euro 2020 via link live streaming Euro 2020 di RCTI, Mola TV dan MNC TV di bawah ini.

Berikut, tautan atau link live streaming Euro 2020

Klik di sini >> RCTI

Klik di sini >> Mola TV

Klik di sini >> MNC TV

Demikian ulasan jadwal Euro 2020 Inggris vs Denmark, prediksi susunan pemain kedua tim dan sindiran pelatih Timnas Denmark, Kasper Hjulmand, ke Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson. ( Tribunlampung.co.id / Hurri Agusto )

Baca berita bola Euro 2020 lainnya

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved