Apa Itu
Apa Itu Kenampakan Alam
kenampakan alam adalah segala sesuatu yang terbentuk secara alami melalui peristiwa alam. apa itu kenampakan alam berkaitan dengan keadaan alam.
Penulis: Reni Ravita | Editor: Noval Andriansyah
Kemudian juga ada di Kalimantan, yaitu Sungai Kapuas dan di Papua adalah Sungai Memberamo.
f. Danau
Danau adalah genagan air yang sangat luas yang dikelilingi daratan.
Dilihat dari prosesnya, danau dibedakan menjadi dua, yaitu danau alam dan danau buatan.
Danau alam terbentuk karena peristiwa alam, letusan gunung berapi, dan pengikisan atau patahan bumi.
Sedangkan danau buatan sering disebut telaga, sendang, atau waduk.
Danau terbesar di Indonesia adalah Danau Toba di Sumatera Utara.
g. Teluk
Teluk adalah laut yang menjorok ke daratan dandilindungi oleh daratan yang menjorok ke laut.
Sehingga gelombang air laut tidak begitu besar.
Teluk sangat cocok dijadikan pelabuhan kapal-kapal laut untuk bersandar.
Beberapa teluk yang terdapat di Indonesia, yaitu:
1. Teluk Tapanuli di Sumatera Utara
2. Teluk Langsa di pantai timur Aceh
3. Teluk Bayur di pantai barat Sumatera Barat
4. Teluk Tembilahan di pantai timur Riau
5. Teluk Semangka dan Teluk Lampung di Kota Pajang
6. Teluk Jakarta di pantai utara Jakarta
7. Teluk Pelabuhan Ratu di pantai selatan Jawa Barat
8. Teluk Penyu di pantai selatan Jawa Tengah
h. Selat
Selat adalah laut yang sempit yang menghubungkan pulau satu dengan pulau lainnya.
Indonesia memiliki banyak selat karena terdiri dari ribuan pulau besar dan kecil.
Beberapa selat yang terdapat di Indonesia, di antaranya:
1. Selat Bangka, memisahkan Pulau Sumatera dengan Pulau Bangka
2. Selat Gaspar, memisahkan Pulau Bangka dengan Pulau Belitung
3. Selat Madura, memisahkan Pulau Jawa dengan Pulau Madura
4. Selat Bali, memisahkan Pulau Jawa dengan Pulau Bali
5. Selat Lombok, memisahkan Pulau Lombok dengan Pulau Sumbawa
i. Tanjung
Tanjung atau semenanjung merupakan daratan yang menjorok ke laut.
Pulau-pulau di Indonesia banyak memiliki tanjung karena pantai yang cukup banyak.
Tanjung yang sangat luas disebut jazirah, seperti jazirah Arab.
Tanjung yang sangat sempit disebut unjung, contohnya Ujung Kulon di Jawa Barat, Indonesia.
j. Dasar laut
Di dasar laut juga terdapat beberapa relief, untuk Indonesia memiliki:
1. Dangkalan adalah dasar laut yang dalamnya kurang dari 200 meter.
Contohnya, Dangkalan Sunda di dasar laut Jawa.
2. Lubuk Lautmerupakan dasar laut yang dalamnya mencapai ribuan meter.
Dasar lubuk laut berbentuk cekung seperti jambangan.
3. Palung laut yaitu dasar laut yang sangat dalam, lembahnya memanjang dan tepinya sangat curam.
Baca juga: Apa Itu Iklim dan Contoh iklim
4. Punggung laut adalah pegunungan yang ada di dasar laut. terkadang puncak gunung muncul di atas permukaan laut.
Demikian pengertian apa itu kenampakan alam. ( Tribunlampung.co.id / Reni Ravita )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/apa-itu-kenampakan-alam.jpg)