Berita Terkini Nasioal
Siswa SMP di Sleman Tewas Mengenaskan di Rumahnya, Ibunya Sempat Terima Pesan WA dari Korban
Nasib tragis harus dialami seorang siswa SMP di Sleman, Yogyakarta. Ia ditemukan tewas bersimbah darah di dalam rumahnya.
TRIBUNLAMPUNG.CO.ID – Nasib tragis harus dialami seorang siswa SMP di Sleman, Yogyakarta. Ia ditemukan tewas bersimbah darah di dalam rumahnya.
Siswa SMP berinisial SYP (16), diduga tewas dibunuh oleh pelaku yang mengenal dirinya.
Sang bunda Maryati sempat menerima pesan WhatsApp dari anaknya, sebelum ditemukan tewas mengenaskan di dalam rumahnya.
Sanganak meminta ibunya untuk segera pulang. Tapi sesampainya di rumah, sang ibu mendapati anaknya dalam kondisi meninggal dunia bersimbah darah.
Maryati yang kaget melihat anaknya terkapar di dalam rumah langsung lari meminta tolong warga dan Ketua RT setempat, Sriyono.
"Bu Mar lari nangis, tolong, tolong seperti itu. Dia menuju ke rumah saya. Saya sedang duduk di rumah langsung saya pastikan ke rumah," kata ketua Rt 08, Rw 29 Dusun Kedulan Sriyono saat diwawancara Kamis (29/7/2021) lalu.
Baca juga: Janda Muda di Jambi Tewas Mengenaskan di Kebun Karet, Jasad Korban Ditutup Rating Pohon
Polisi temukan titik terang
Titik terang kasus penemuan jasad bocah SMP berinisial SYP (16) sedikit demi sedikit mulai terkuak. Pun dengan penyebab kematian sang bocah SMP. Dugaan jika SYP tewas karena dibunuh semakin jelas adanya.
Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Sleman AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono.
Diwartakan sebelumnya, SYP ditemukan telah tewas di rumahnya di Kedulan, Tirtomartani, Kalasan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Rabu (28/7/2021).
Ditemukan tak bernyawa di rumahnya, tubuh SYP terlihat penuh luka sayatan.
Penemuan jasad SYP tersebut pertama kali terungkap usai ibu korban, Maryati yang menemukan sang putra.
Kapolres Sleman, AKBP Wachyu Tri Budi Sulistyono mengurai penemuan jasad remaja tersebut.
Dikutip dari TribunJogja, AKBP Wachyu mengungkap detail peristiwa nahas itu.
"Ya jadi memang betul ada kejadian semalam ya (Rabu 28 Juli 2021), seseorang yang meninggal diduga akibat kekerasan menggunakan senjata tajam," kata Wachyu saat dihubungi, Kamis (29/7/2021).
Baca juga: Warga Pagar Alam Ditemukan Tewas Mengenaskan di Jalan, Ternyata Korban Begal
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/arti-mimpi-bertemu-orang-sudah-meninggal-ada-pesan-mau-disampaikan.jpg)