Berita Terkini Artis
Lesti Kejora Melahirkan Prematur, Rizky Billar Bersyukur Bayi dan Istri Sehat
Pedangdut Lesti Kejora melahirkan prematur, Rizky Billar bersyukur bayi dan istri sehat.
Billar menambahkan anak pertamanya itu lahir pada Minggu (26/12/2021) malam.
"Terbilang dini memang...namun itulah yang terjadi," lanjut Billar.
3. Menangis saat dengar suara tangisan sang buah hati
Rizky Billar bersyukur istri dan anaknya dalam kondisi baik-baik saja meski harus menjalani persalinan prematur.
Kebahagiaan Rizky Billar dan Lesti tak terlukiskan usai mendengar tangis buah hatinya.
"Tapi apapun itu alhamdulillah bayi saya keluar dengan kondisi yang sehat, lengkap tanpa ada kurang satupun."
"Dan tangisan-nya yang pecah menghiasi ruangan persalinan malam itu dan melengkapi kebahagian kami yang juga tidak dapat membendung air mata jatuh dari kedua mata kami," kata Billar biasa di sapa.
"Itulah berita bahagia yang ingin saya bagikan," sambungnya.
Terakhir, sahabat Atta Halilintar itu tak lupa berterima kasih atas semua orang yang turut mendoakan kesehatan dan kelancaran persalinan sang istri, Lesti Kejora.
"Tidak lupa pula saya ingin berterima kasih yang sebesar besarnya kepada orang-orang baik disekitar kami maupun orang-orang yang bahkan tidak mengenal kami secara personal namun selalu mendokan kesehatan pada istri dan anak saya," ungkap Rizky Billar.
"Semoga doa dan kebaikan kalian mendapat ganjaran kebaikan pula dari Allah Swt," tutupnya.
4. Anaknya disebut Baby L
Pasangan artis Lesti Kejora dan Rizky Billar tengah berbahagia.
Sebab anak pertamanya telah lahir ke dunia di RSIA Bunda, Menteng, Jakarta Pusat.
Kabar bahagia itu diketahui dari akun Instagram stasiun televisi Indonesia, Indosiar dengan memberikan ucapan selamat pada Lesti Kejora dan Rizky Billar atas kelahiran anak pertamanya yang dipanggil dengan sebutan baby L.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/lampung/foto/bank/originals/Lesti-Kejora-istri-pemain-sinetron-Rizky-Billar-melahirkan.jpg)