Berita Terkini Artis

Ayu Ting Ting Terancam Menghilang dari Dunia Hiburan

MUI meminta kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menghentikan acara yang dibintangi Ayu Ting Ting.

Penulis: Reni Ravita | Editor: taryono
@ayutingting92
Ayu Ting Ting. MUI meminta kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) menghentikan acara yang dibintangi Ayu Ting Ting. 

Tribunlampung.co.id, Jakarta - Ayu Ting Ting dicekal MUI gara-gara status janda, minta KPI turun tangan hentikan acara TV yang diisi ibunda dari Bilqis.

Diberitakan sebelumnya Majelis Ulama Indonesia atau MUI melaporkan Ayu Ting Ting ke KPI lantaran dinilai terlalu menikmati status jandanya.

MUI meminta KPI bertindak tegas dan menghentikan program acara yang dibintangi oleh Ayu Ting Ting.

Tindakan tersebut disampaikan oleh Elvi Hudhriyah yang menganggap perilaku Ayu Ting Ting sudah kelewat batas.

Ia mengkhawatirkan perilaku Ayu Ting Ting menjadi contoh buruk bagi masyarakat.

Baca juga: Klarifikasi MUI Soal Cekal Ayu Ting Ting di Acara TV

Kritikan MUI tersebut ternyata mendapat sorotan dari politisi PDIP, Budiman Sudjatmiko.

Budiman Sudjatmiko mengaku aneh dengan sikap MUI yang ikut campur tentang urusan yang tidak penging.

Menurut Budiman Sudjatmiko hal tersebut dapat menjadi faktor negara susah untuk dihargai.

Hal itu ia sampaikan dalam akun Twitter pribadinya @budimandjatmiko Sabtu (19/3/2022).

"Yakinlah bangsa yg terus ribut urusan begini gak akan jd negara yg dihargai. Saat negaranya mau bangkit, warganya disuruh ribut urusan begini,” tulisnya.

“Jadi wajar ya kalau saya bilang, yg suka ribut urusan begini itu ANTEK ASING u/ mengerdilkan Indonesia?" lanjutnya.

Baca juga: 10 Tahun Menikah, Rumah Tangga Olla Ramlan dan Aufar Hutapea Diambang Perpisahan

Baca juga: Doddy Sudrajat Singgung Orang Ketiga Dalam Gugatan Cerai Puput, Enggak Tahu Ya

Tanggapan Budiman Sudjatmiko ini menimbulkan beragam komentar warganet yang pro dan kontra.

Sebelumnya, Ayu Ting Ting dicekal MUI gara-gara status janda, minta KPI turun tangan hentikan acara TV yang diisi ibunda dari Bilqis.

Diketahui, biduan asal Depok, yakni Ayu Ting Ting tak habis-habisnya mendapat kritikan pihak dari segala penjuru.

Kali ini Ayu Ting Ting disemprot oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Sumber: Tribun Lampung
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved